Ustadz Adi Hidayat Siap Tempuh Jalur Hukum ke Akun Penyebar Fitnah Penggelapan Dana Palestina

- 31 Mei 2021, 12:48 WIB
Ustad Adi Hidayat
Ustad Adi Hidayat /Sumber: Kanal Youtube Adi Hidayat Official /

SEPUTARTANGSEL.COM – Ustad Adi Hidayat yang kerap disapa UAH menyerahkan dana kemanusiaan untuk Palestina sebesar 14,3 miliar dari rakyat Indonesia melalui Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada Senin, 24 Mei 2021 lalu.

Dana tersebut kemudian diserahkan kepada Walikota Hebron Tayser Abu Sneineh bersamaan dengan MUI. Pada kesempatan yang sama, MUI juga menyalurkan dana sebesar 19 milyar. Dana nantinya digunakan untuk pembangunan rumah sakit di Kota Hebron Palestina.

“Kami terpanggil berdasarkan amanat Undang-Undang Dasar 1945 untuk sama-sama berkontribusi dalam menolong sesama, Kami menyerahkan satu juta dolar AS untuk membantu Palestina melalui MUI,” ujar Adi Hidayat saat menyerahkan bantuan seperti dikutip Seputar Tangsel.Com dari Antara.

Baca Juga: Waduh, Ustadz Adi Hidayat Disebut Gelapkan Donasi Rp30 Miliar untuk Palestina Oleh Gun Romli, Begini Faktanya

Pada kesempatan yang sama, UAH menjelaskan bahwa dana kemanusiaan yang terkumpul melalui rekening yayasan khusus Palestina sejak tanggal 16 sampai 22 Mei 2021 sekitar 30 milyar.

Dana tersebut disalurkan kepada masyarakat Palestina dalam tiga tahap.

Pertama, dana untuk kebutuhan mendesak sebesar 10,2 milyar. Dana langsung disalurkan melalui lembaga kemanusiaan International Networking for Humanitarian (INH) Indonesia yang ada di Gaza.

Baca Juga: Atlet Panjat Tebing Indonesia Pecahkan Rekor Dunia

Kedua, sebesar 14,3 milyar yang disalurkan melalui MUI dan Walikota Hebron untuk membangun rumah sakit/infrastruktur.

Halaman:

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini

x