Jokowi Ajak Pesan Bipang Ambawang 'Babi Panggang' Saat Lebaran Tuai Cibiran Netizen: Gila Ente Bro

- 8 Mei 2021, 10:32 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Instagram.com / @Jokowi


SEPUTARTANGSEL.COM - Media sosial Twitter dihebohkan dengan pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyarankan masyarakat agar menu lebarannya memesan secara online seperti Bipang (Babi Panggang).

Namun sebelum itu, Jokowi mengatakan bahwa lebaran Idul Fitri 2021 ini pemerintah melarang mudik untuk mengantisipasi sebaran Covid-19.

Hal itu disampaikan presiden Jokowi dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Twitter bernama @stevaniehuangg pada Sabtu, 8 Mei 2021.

Baca Juga: Jokowi Larang Masyarakat Mudik Lebaran karena Kondisi Perbankan Sudah Memprihatinkan, Ini Faktanya

“Sebentar lagi Lebaran. Karena masih dalam suasana pandemi, pemerintah melarang mudik untuk keselamatan kita bersama,” kata Jokowi dalam video tersebut.

Meski pemerintah melarang mudik, Jokowi meminta masyarakat agar tidak khawatir bagi yang rindu dengan masakan kuliner khas daerah.

Jokowi mensugesti masyarakat agar tidak ragu memesan online makanan khas daerah seperti Gudeg Jogja, Bandeng Semarang, Siomay Bandung, dan Pempek Palembang.

Baca Juga: Tunjangan Hari Raya (THR) untuk ASN, TNI, dan Polri Cair H-10 Lebaran, Begini Kata Jokowi

Akan tetapi yang membuat heboh masyarakat, Jokowi juga menyebut Bipang Ambawang yang berasal dari Kalimantan itu.

Pasalnya, seperti diketahui bahwa bagi umat Islam babi hukumnya haram untuk dimakan, namun Jokowi malah mempromosikan Bipang tersebut di bulan Ramadhan untuk menjadi menu lebaran.

“Bagi saudara-saudara yang rindu kuliner khas daerah, atau yang biasanya mudik membawa oleh-oleh, tidak perlu ragu untuk memesannya secara online. Yang rindu makan Gudeg Jogja, Bandeng Semarang, Siomay Bandung, Pempek Palembang, Bipang Ambawang dari Kalimantan dan lain-lainnya, tinggal pesan. Dan makanan kesukaan akan diantar sampai ke rumah," ujar Jokowi.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Luncurkan Kebijakan Terkait Aturan PPDB Online Tahun Ajaran 2021 - 2022

Akibat pernyataannya itu, Jokowi mendapat cibiran dari warganet, bahkan dianggap salah teks dalam menyampaikan pernyataannya itu.

"Waduh siapa sih yang bikin narasi untuk oleh² mudik "Bipang Ambawang" ?
Gila ente bro, kepala negara Lo buat promosi kuliner "Babi Panggang" dalam suasana mudik lebaran.????," tulis akun Nicho_Silalahi.

Selain itu, netizen juga menyayangkan pernyataan Jokowi itu, pasalnya Indonesia merupakan negara muslim terbesar di Dunia.

Baca Juga: Pertanyaan Tes Wawasan Kebangsaan ASN KPK Febri Diansyah Tuntut, Transparanlah!

"Presiden negara muslim terbesar di dunia, endorse kuliner khas lebaran Bipang alias babi panggang.." tulis akun @ekowboy2.

"Yaa Salaam.. Ini keliru karena sekedar baca atau sengaja ngeledek Kiyai Ma'ruf tapi ini keterlaluan gak punya sensitivitas, gak mutu, provokasi SARA!!" Imbuhnya.

"Mungkin bagian dr Test Wawasan Kebangsaan?
Siapa yg tidak pesan online Bipang, dianggap radikal radikul dan intoleran. Iya Gak Sih?," sindir akun @DonAdam68.

Baca Juga: Lion Air Angkut Penumpang dari China ke Jakarta Saat Warga Dilarang Mudik, DPR RI: Gini Amat Ya Pemerintah

"Lebaran ngendorse babi panggang. Kacau yang bikin scriptnya ????," tulis akun @Panca66.***

Editor: Muhammad Hafid

Sumber: Twitter


Tags

Terkait

Terkini

x