Peringati Hari Raya Imlek 2021, Menteri Kesehatan: Kirim Angpau Bisa Via Digital

- 4 Februari 2021, 18:02 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. /Sekretaiat Kabinet

SEPUTARTANGSEL.COM - Untuk menekan angka risiko penyebaran dan penularan Covid-19, Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Budi Gunadi Sadikin memberikan usul agar angpau pada perayaan imlek dikirim via digital saja.

Didampingi Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Budi memberikan pernyataannya terkait pencegahan Covid-19 pada Hari Raya Imlek Tahun 2021.

"Saya sama dengan Pak Menteri Agama pernah terima angpau juga, tapi walaupun amplop merahnya seru, yang lebih seru kan yang di dalam amplop merahnya. Kita bisa juga melakukan itu, mengirimkannya (isi) amplop merah itu dengan digital, sekarang sudah sangat mudah," kata Budi, dalam acara konferensi pers di Kantor Presiden Jakarta, yang dikutip oleh Seputartangsel.com dari Antara pada tanggal 4 November 2021.

Baca Juga: DKI Jakarta Lakukan ‘Lockdown’ Akhir Pekan, Pemprov Tunggu Keputusan Presiden

Baca Juga: Tak Risau Bersaing dengan Telegram dan Signal, Zuckerberg Dibuat Khawatir dengan Aplikasi Ini

Menteri Kesehatan menyebutkan bahwa saat ini angpau dapat dilakukan dengan memanfaatkan layanan digital atau bisa dikirim menggunakan layanan jasa ojek online.

Menurutnya, cara baru ini bisa sekaligus memberikan kesejahteraan kepada teman-teman lainnya, khususnya ojek online.

Budi juga mengungkapkan bahwa pertunjukan yang biasa memeriahkan perayaan imlek seperti barongsai bisa disaksikan melalui media seperti YouTube.

Baca Juga: Beredar Video Viral Pengakuan Teroris Daulatul Islam yang Juga Anggota FPI, Dibaiat Disaksikan Munarman

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x