Belajar Daring, Empat ABG Belasan Tahun di Jakut 'Nyambi' Prostitusi Online

- 29 Januari 2021, 15:17 WIB
Sekjen LPAI, Heni Adihermanoe, prihatin ABG usia sekolah terlibat prostitusi online untuk penuhi kebutuhan sehari-harinya
Sekjen LPAI, Heni Adihermanoe, prihatin ABG usia sekolah terlibat prostitusi online untuk penuhi kebutuhan sehari-harinya /pmjnews/

 

SEPUTARTANGSEL.COM- Polsek Tanjung Priok, Jakarta Utara menangkap 4 ABG (Anak Baru Gede) dan seorang mucikari yang terlibat dalam bisnis prostitusi online. 

Mereka diamankan di salah satu hotel di kawasan Sunter Jaya, Jakarta Utara. Mereka berinisial F (15), D (17), AM (15), serta AR (15) yang semuanya masih duduk di bangku sekolah dan sedang mengikuti proses belajar daring. Sedangkan mucikarinya berinisial R (20).

ABG ini terjun dalam bisnis esek-esek hanya demi memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Baca Juga: Perhatian! Vaksin Tidak Mencegah Penularan Virus, Begini Kata Jubir Vaksinasi Covid-19

Baca Juga: Tambah Panjang, Tarif Tol Bogor Ring Road Naik Mulai 30 Januari 2021

"Mereka ini saling berkomunikasi, kemudian bertemu. Dibujuk sampai akhirnya mau terlibat (Prostitusi Online),” ungkap Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Tanjung Priok, Ajun Komisaris Polisi Paksi Eka Putra, Rabu 27 Januari 2021.

Untuk melayani seorang pelanggannya, para ABG ini ditawarkan dengan harga Rp5 juta sampai Rp10 juta.

"Untuk ABG-nya yang 17 tahun dijanjikan Rp3 juta. Sementara yang masih umur 15 tahun dijanjikan Rp1,5 juta," tambah Paksi Eka Putra.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Ajak Netizen Ramai-ramai Unfollow Akun Media Sosial Abu Janda Karena Hal Ini

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: PMJNews


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x