Ucapan Duka dan Doa dari Paus Fransiskus untuk Bencana di Indonesia

- 18 Januari 2021, 13:26 WIB
Paus Fransiskus ucapkan duka untuk Indonesia
Paus Fransiskus ucapkan duka untuk Indonesia /pmjnews/

SEPUTARTANGSEL.COM- Bencana yang bertubi-tubi melanda Indonesia juga menjadi perhatian dunia. 

Salah satunya Paus Fransiskus pemimpin Gereja Katolik dan sekaligus kepala negara Vatikan. 

Paus menyampaikan duka cita dan doa untuk para korban bencana di Indonesia. 

Baca Juga: Cek Rekening Sekarang Juga, BST Rp300 Ribu Cair Januari 2021, Lihat Daftar Penerima di Link Ini

Baca Juga: Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp2,4 Juta dari Kemnaker Dicairkan pada 2021, Cek Link Ini Secara Berkala

Dikutip Seputartangsel dari PMJNews, ucapan duka cita dan doa dari Paus Fransiskus disampaikan dari Perpusatakaan Apostolic Palace. 

Paus Fransiskus mendoakan korban bencana alam di Indonesia mulai dari Sriwijaya Air SJ 182, gempa bumi di Sulawesi Barat, Banjir di Kalimantan Selatan dan tanah longsor di Sumedang.

"Solidaritas yang tulus dengan semua yang terkena dampak bencana alam ini dan berdoa untuk ketenangan Almarhum. Penyembuhan yang terluka dan penghiburan dari semua yang berduka," tutur Paus Fransiskus dalam Telegram yang dikirim atas namanya oleh Kardinal Sekretaris Negara Pietro Parolin.

Baca Juga: Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp2,4 Juta dari Kemnaker Dicairkan pada 2021, Cek Link Ini Secara Berkala

Baca Juga: Waw, Telkomsel Beri Hadiah iPhone 12 dan Pulsa Total Rp4 Juta, Caranya Mudah Sekali

Selanjutnya, melalui Duta Besar Apostolik di Indonesia dan otoritas lokal, Paus Fransiskus berharap doa dukungan yang disampaikannya kepada semua yang terlibat dalam langkah pencarian serta penyelamatan yang berkelanjutan.

Seperti diketahui, Indonesia dalam dua pekan terakhir mengalami ujian berat. Ada Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu 9 Januari 2021 yang menewaskan 62 awak dan penumpang.

Baca Juga: Sarinah Menyimpan Benda Cagar Budaya yang Sangat Artistik, Begini Penampakannya

Baca Juga: Hingga 17 Januari, 10 Kabupaten dan Kota di Kalimantan Selatan Terendam Banjir

Kemudian, tanah longsor di Sumedang, Jawa Barat. Selanjutnya, gempa bumi di Sulawesi Barat pada 15 Januari serta banjir bandang di Kalimantan Selatan. Ada juga di Manado, banjir dan tanah longsor pada Sabtu 16 Januari 2021. ***

 

 

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: PMJ News


Tags

Terkait

Terkini

x