Cuaca Jakarta Hari ini, Pagi hingga Jelang Siang Dilanda Hujan Seluruh Ibu Kota

- 5 Desember 2020, 08:21 WIB


SEPUTARTANGSEL.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini kepada warga Jakarta Selatan terkait potensi hujan disertai kilat pada siang hari dan sore hari.

"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jaksel dan Jaktim pada siang hari," tulis BMKG di laman resminya, Sabtu, 5 Desember 2020.

Pada pagi hari, hujan terjadi secara merata di seluruh Jakarta dengan intensitas ringan, hal ini berlangsung hingga menjelang siang.

Baca Juga: Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Sabtu 5 Desember 2020, Ini Daftar dan Syaratnya

Baca Juga: Amien Rais Sebut Habib Rizieq Miliki Keberanian Hadapi Kezaliman

Memasuki siang hari, hujan disertai petir akan terjadi di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Kemudian, hujan dengan intensitas ringan akan melanda tiga wilayah Jakarta, yakni Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara.

Sementara, di Kepulauan Seribu hanya mengalami berawan.

Baca Juga: Tekan Penularan Covid-19 di Jakarta, Polda Metro Jaya Luncurkan Tim Covid Hunter

Pada malam harinya, empat wilayah di Jakarta yakni Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur hanya berawan.

Sementara, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu dilanda hujan dengan intensitas ringan.

Memasuki dini hari, empat wilayah di Jakarta yakni Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu akan dilanda hujan disertai petir.

Baca Juga: Ormas Betawi dan Polda Metro Jaya Bahas Pandemi Hingga Masyarakat Melek Hukum

Sementara, Jakarta Selatan akan mengalami hujan sedang, lalu Jakarta Timur akan hujan dengan intensitas ringan.

Suhu udara di Jakarta hari ini berkisar antara 24 hingga 31 derajat Celsius, dengan rincian, Jakarta Barat (24-31 derajat), Jakarta Pusat (25-31 derajat), Jakarta Selatan (24-31 derajat), Jakarta Timur (24-31 derajat), Jakarta Utara (25-31 derajat) dan Kepulauan Seribu (26-31 derajat).

Adapun kelembapan udara berkisar sekitar 85 hingga 95 persen dengan rincian, Jakarta Barat,Jakarta Utara, dan Jakarta Pusat sama-sama 90 - 95 persen.

Baca Juga: Presiden Prancis Macron Disingkirkan Jadi Harapan Turki

Sementara Jakarta Selatan dan Jakarta Timur 95 - 95 persen. Kemudian, Kepulauan Seribu mencapai 85-90 persen. ***

 

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

x