Raja Charles III Soroti Tragedi Kanjuruhan, Fahri Hamzah Sentil Anggota DPR: Ini Sibuknya Soal Lain Sih

6 Oktober 2022, 15:27 WIB
Raja Charles III menyampaikan duka cita atas Tragedi Kanjuruhan Malang. /Instagram @theroyalfamily

SEPUTARTANGSEL.COM - Tragedi Kanjuruhan Malang yang menewaskan ratusan orang menjadi sorotan dunia.

Pasalnya, Tragedi Kanjuruhan Malang tersebut menjadi tragedi paling mematikan kedua dalam sejarah sepak bola di dunia.

Bahkan, Tragedi Kanjuruhan Malang itu menjadi sorotan Pemimpin Kerajaan Inggris Raja Charles III.

Baca Juga: Arie Kriting 'Tampar' Petinggi Sepak Bola Imbas Tragedi Kanjuruhan: Mereka Semua Mundur dari Tanggung Jawab

Raja Charles III mengaku dirinya beserta istrinya Camilla Parker Bowles sangat sedih atas Tragedi Kanjuruhan Malang yang terjadi pada Sabtu, 1 Oktober 2022.

Hal itu diungkapkan Raja Charles III melalui unggahan di akun Instagram resmi Keluarga Kerajaan Inggris @theroyalfamily pada 5 Oktober 2022.

"Saya dan istri saya sangat sedih mendengar hilangnya nyawa dan luka pada pertandingan sepak bola di Malang pada 1 Oktober," kata Raja Charles III.

Dia juga menyampaikan duka cita atas Tragedi Kanjuruhan Malang tersebut.

Baca Juga: DPR Anggarkan Rp1,5 M Beli TV LED 43, Kemal Palevi Bandingkan Fans BTS yang Galang Donasi Tragedi Kanjuruhan

"Saya menyampaikan belasungkawa yang tulus kepada Anda, keluarga yang terkena dampak dan rakyat Republik Indonesia di masa yang sulit ini," ujarnya.

Berdukanya Raja Charles III atas Tragedi Malang Kanjuruhan Malang itu ditanggapi Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah.

Melalui cuitan singkatnya, Fahri Hamzah menyindir anggota DPR RI yang disebutnya sibuk dengan urusan lain.

Padahal, Fahri Hamzah mengatakan Raja Charles III saja sampai sibuk dengan Tragedi Kanjuruhan Malang.

Baca Juga: Jokowi Jenguk Korban Tragedi Kanjuruhan, Netizen Malah Gagal Fokus Sama Sosok Khofifah Indar Parawansa

Kendati demikian, Wakil Ketua DPR RI periode 2014-2019 itu tak menjelaskan kesibukan para anggota dewan tersebut.

"Raja charles aja sibuk, harusnya anggota @DPR_RI sibuk soal kanjuruhan. Ini sibuknya soal lain sih," ucap Fahri Hamzah, dalam cuitan di akun Twitter @Fahrihamzah pada 5 Oktober 2022.

Sebagai informasi, jumlah korban meninggal Tragedi Kanjuruhan Malang telah bertambah dari yang semula 125 orang menjadi 131 orang pada Rabu, 5 Oktober 2022.

Baca Juga: Usai Tragedi Kanjuruhan, Erick Thohir Bawa Pesan Jokowi ke Presiden FIFA Gianni Ifantino

Dari 131 korban Tragedi Kanjuruhan Malang meninggal tersebut, di antaranya dari 90 laki-laki dan 41 perempuan.

Korban remaja dan muda dengan rentang usia 12-24 tahun menjadi yang paling banyak.***

Editor: Asep Saripudin

Tags

Terkini

Terpopuler