Jumlah Pengujian Merosot, Konfirmasi Positif Covid-19 Bertambah di Bawah 500 Kasus

25 Mei 2020, 16:31 WIB
Ilustrasi uji spesimen virus corona (Covid-19). /- Foto: Pixabay / fernandozhiminaicela

SEPUTARTANGSEL.COM - Masih dalam suasana lebaran Idul Fitri 1441 Hijriah, jumlah spesimen Covid-19 yang diperiksa merosot di bawah 5.000.

Data Kementerian Kesehatan per Senin 25 Mei 2020 tercatat dalam sehari pemeriksaan dilakukan terhadap 4.741 spesimen.

Sebanyak 4.560 spesimen diperiksa dengan metode Reverse transcription polymerase chain reaction (RT-PCR) dan 181 spesimen dengan metode Tes Cepat Molekuler (TCM).

Baca Juga: Adik Positif Covid-19, Rumah Via Vallen Didatangi Polisi dan Satpol PP

Dari pemeriksaan tersebut diperoleh hasil tambahan kasus baru positif Covid-19 sebanyak 479 kasus.

Sehari sebelumnya, spesimen yang diuji sebanyak 11.013 dengan rincian 10.872 tes RT-PCR dan 141 TCM.

Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona (Covid-19) Achmad Yurianto mengungkapkan, saat ini total terdapat 22.750 orang positif corona.

Baca Juga: Pola Makan Usai Puasa Ramadan, Back to Normal atau Menuju New Normal?

Yurianto menyebut, pasien Covid-19 yang sembuh hari ini bertambah 240 orang.

"Kasus sembuh 240 orang, menjadi 5.642 orang," tambahnya.

Sedangkan untuk data pasien yang meninggal dunia hari ini bertambah 19 orang menjadi 1.391 orang.

Baca Juga: Presiden Jokowi Salat Idul Fitri Bersama Iriana dan Kaesang di Istana Bogor

(*)

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: BNPB

Tags

Terkini

Terpopuler