Ketua MUI Cholil Nafis Kabarkan Positif Covid Sepulang dari Madura

20 Juni 2021, 11:10 WIB
Cholil Nafis, Ketua MUI kabarnya dirinya positif Covid-19 sepulang dari Madura /Instagram @cholilnafis/

SEPUTARTANGSEL.COM- Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cholil Nafis melalui unggahan Instagramnya @cholilnafis mengumumkan bahwa dirinya terkonfirmasi positif Covid-19 pada Minggu 20 Juni 2021.

"Saya Positif Covid-19. Tak ada yg perkasa dan tak ada yg kuat kecuali dengan pertolongan Allah SWT," buka Cholil Nafis dengan mengunggah foto kondisinya di isolasi mandiri.

Cholil Nafis menjelaskan bahwa dirinya dinyatakan positif setelah hasil tes swab antigen yang kemudian dipastikannya dengan swab PCR pada Sabtu 19 Juni 2021. 

Baca Juga: Arab Saudi dan Mesir Bahas Pembentukan NATO Arab

"Hasil swab antigen kemarin malam saya dinyatakan positif kemudian saat yang bersamaan langsung saya minta swab PCR. Setelah uji laboratorium kemarin sore hasilnya ternyata saya dinyatakan positif terikena cvif-19," lanjutnya. 

Cholil Nafis juga memaparkan kondisi badan normal hanya merasakan flu ringan. 

Ia mengaku merasa curiga terkena paparan Covid-19 saat melakukan perjalanan dari Salatiga ke Jakarta.

Baca Juga: Kenapa Bantuan Subsidi Upah (BSU) BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Gagal Cair? Ternyata Ini 5 Penyebabnya 

Sebelumnya dari Madura, melalui Suramadu ia mengaku telah menjalani tes antigen dan hasilnya negatif.

"Saya curiga terkena saat perjalanan dari Salatiga ke Jakarta karena saat menyebrangi Suramadu sdh di tes antigen dan hasilnya negatif."

Saat ini Cholil Nafis menjalani isolasi mandiri dan mengajak agar kita selalu waspada dan menjaga diri dari Covid-19. 

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bansos Rp300 Ribu Juni 2021 Kapan? Cari Tahu di cekbansos.kemensos.go.id BST Kemensos

"Saya memilih isolasi mandiri. Optimis sebentar lagi segera sembuh dan sehat. Mhn sambung doa dari para sahabat sekalian. Ayo sahabat2 jaga diri dari covid-19 dg mematuhi protokol kesehatan: mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak."

Cholis Nafis sebelumnya juga telah menerima vaksin Covid-19 lengkap, dua dosis pada Maret lalu. ***

Editor: Tining Syamsuriah

Tags

Terkini

Terpopuler