Konflik Kian Memanas, Dewi Tanjung Serang Susi Pudjiastuti Tiada Henti di Twitter

4 Februari 2021, 14:35 WIB
Dewi Tanjung (kiri) dan Susi Pudjiastuti (kanan) saling sindir di media sosial Twitter. /Kolase dari Instagram Susi Pudjiastuti dan Antara.

SEPUTARTANGSEL.COM - Perseturuan antara mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti dengan Politisi PDIP, Dewi Tanjung kian memanas.

Makin memanasnya perseteruan itu dilihat saat Politisi PDIP, Dewi Tanjung kembali melakukan cuitan kepada Susi Pudjiastuti pada Kamis, 4 Februari 2021 di akun Twitter pribadinya @DTanjung15.

Bu Susi anda mungkin bisa menenggelamkan Kapal Nelayan

Tapi anda tdk akan bs menenggelamkan seorang Dewi Tanjung

Tapi saya bs menenggelamkan seorang Susi Pudjiastuti

Karna saya tdk punya beban dosa kepada rakyat kecil

Dan saya membela kebenaran, rakyat & Negara republik Indonesia,” katanya.

Baca Juga: Dihina Netizen, Susi Pudjiastuti: Baru Tahu Saya Tidak Punya Pendidikan Tinggi?

Baca Juga: Setelah Moeldoko, Menko Luhut Juga Terseret Isu Kudeta Demokrat, Rocky Gerung: Sudah Ketahuan

Dewi Tanjung juga menilai, di era kepemimpinan Susi Pudjiastuti sebagai menteri pada periode pertama Presiden Joko Widodo, telah mengeluarkan kebijakan yang merugikan nelayan.

"Bu Susi anda jng merasa sudah paling benar selama menjadi Menteri. Banyak kebijakan anda yang merugikan Nelayan itu Faktanya Skarang anda menyerang Pemerintah dimana Rasa Terimakasih anda kpd Presiden. anda diangkat jd menteri walau anda Tamatan SMA, Tunjukan sikap negerawan sejati," kata Dewi Tanjung pada cuitannya di akun Twitter pribadinya, seperti dikutip Seputartangsel.com pada Kamis, 4 Februari 2021.

Dewi Tanjung juga menyarankan kepada Susi Pudjiastuti pada cuitan sebelumnya, yang menampilkan foto Susi Pudjiastuti sedang memegang bendera merah putih di laut, agar berterima kasih kepada orang yang pernah mengangkat derajatnya.

Baca Juga: Insentif Nakes Dipotong, Pemerintah Jadi Bulan-Bulanan Netizen

Baca Juga: Insentif Tenaga Kesehatan Covid-19 Dipangkas 50 Persen oleh Kemenkeu, Ini Besaran Gajinya per Bulan

Tak sampai di situ, Dewi Tanjung juga masih memberikan cuitan dengan sindiran untuk Susi Pudjiastuti.

Dewi Tanjung mengungkapkan, sebelum menjabat sebagai menteri tidak ada yang kenal sosok Susi Pudjiastuti.

"Berterima kasihlah kepada orang yg pernah mengangkat derajat Bu menjadi Menteri. Dulu orang tidak ada yg kenal sama anda Bu Susi, anda jangan merasa Jumawa koreksi diri dan kinerja anda selama menjadi menteri KKP Ada berapa air mata nelayan yg keluar karna kebijakan nyeleneh Anda," katanya.

Baca Juga: Alhamdulillah, Karyawan dan Pelaku Usaha Dibabaskan Pajak Penghasilan oleh Kemenkeu hingga Juni 2021

Baca Juga: Kenang Kasus Rasisme Apex Legends Hadirkan Lencana Black Lives Matter, Sebagai Bukti Solidaritas

Seperti yang ramai diberitakan sebelumnya, belakangan ini Susi kerap melontarkan kritik terhadap pihak-pihak yang dianggapnya melakukan ucapan bermuatan provokasi.

Dewi Tanjung menjadi sorotan setelah identitasnya dipertanyakan oleh mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.***

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum

Tags

Terkini

Terpopuler