Jangan Asal Sembelih, Ini Tata Cara Menyembelih Hewan Qurban Sesuai Syariat Islam

23 Juni 2022, 17:15 WIB
Ini Tata Cara Menyembelih Hewan Qurban Sesuai Syariat Islam /YouTube/Kemanag RI

SEPUTARTANGSEL.COM – Kurang dari satu bulan lagi, seluruh umat Islam akan merayakan Hari Raya Idul Adha yang diperingati setiap tahun pada bulan Dzulhijjah.

Hari Raya Idul Adha identik dengan prosesi penyembelihan hewan qurban yang dilaksanakan setelah sholat Idul Adha.

Qurban merupakan salah satu amalan sunnah yang dianjurkan bila kondisi keuangannya mencukupi untuk melaksanakan qurban.

Baca Juga: Benarkah Jin Qorin Mendampingi Kita Saat Sholat Sendirian? Buya Yahya Jelaskan Begini

Karena merupakan amalan yang ditujukan sebagai bentuk ketakwaan kepada Allah SWT dan mengharap keberkahan dari-Nya, qurban memiliki tata cara atau syariat dalam pelaksanaannya, termasuk saat akan menyembelih hewan qurban.

Bagi orang yang melaksanakan qurban dianjurkan untuk mengetahui dan memahami tata cara menyembelih hewan qurban yang baik dan benar.

Berikut adalah rukun dan tata cara menyembelih hewan qurban yang dikutip SeputarTangsel.Com pada Kamis, 23 Juni 2022 dari laman resmi Pemerintah Provinsi Sumatera Barat:

Baca Juga: Qurban untuk Orang Tua yang Sudah Meninggal, Begini Menurut Buya Yahya

1. Penyembelih beragama Islam.
2. Binatang yang disembelih adalah binatang yang halal, baik halal zatnya maupun halal cara memperolehnya bukan hasil mencuri atau menipu.
3. Alat penyembelih harus tajam agar dapat mempercepat proses kematian binatang itu dan tidak terlalu menderita sewaktu disembelih.
4. Tujuan penyembelihan untuk tujuan yang diridlai Allah SWT bukan untuk tujuan tumbal atau untuk sajian nenek moyang berhala atau upacara kemusyrikan lainnya.

Baca Juga: Bagaimana Kriteria Hewan Qurban yang Layak? Simak Penjelasan Zaidul Akbar

Sementara, tata cara menyembelih hewan qurban adalah sebagai berikut:

1. Menggunakan pisau yang tajam, semakin tajam pisaunya, maka akan semakin baik. Hal ini telah didasarkan oleh hadist Syaddad Bin Aus radhiallahu‘anhu, jika Nabi SAW berkata:
"Sesungguhnya Allah SWT mewajibkan melakukan ihsan dalam segala macam hal. Apabila kalian membunuh, maka bunuhlah secara ihsan, dan jika kalian menyembelih, maka sembelihlah secara ihsan. Hendaknya kalian mempertajam pisau dan menyenangkan sembelihnya." (HR. Muslim).
2. Baiknya tidak mengasah pisau yang akan digunakan untuk menyembelih dihadapan hewan yang akan disembelih. Hal ini dapat membuat hewan yang akan disembelih itu takut sebelum disembelih, hal ini didasarkan pada hadist Ibnu Umar radhiallahu‘anhuma yang mengatakan “Rasulullah SAW memerintahkan agar mengasah pisau tanpa memperlihatkan kepada hewan.” (HR. Ahmad, Ibnu Majah).

Baca Juga: Syarat Hewan Qurban Apa Saja? Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

3. Menghadapkan hewan ke arah kiblat.
4. Membaringkan hewan qurban diatas lambung sisi kiri.
5. Menginjakkan kaki pada bagian leher hewan.
6. Membaca Basmalah (Bismillah) saat hendak akan menyembelih.
7. Membaca takbir.
8. Menyebutkan nama orang yang akan menjadi tujuan hewan qurban tersebut.
9. Menyembelih dengan cepat supaya meringankan apa yang sedang dialami hewan (tidak menyiksa hewan).
10. Memastikan pada bagian kerongkongan, tenggorokan, atau dua urat leher itu telah terpotong dengan pasti.
11. Dilarang mematahkan leher sebelum hewan tersebut benar-benar mati.

Baca Juga: Bolehkah Makan Daging Qurban Sendiri? Ini Jawaban UAS dan Buya Yahya

Saat akan menyembelih hewan, dianjurkan untuk membaca doa sebagai berikut, dikutip dari laman resmi BAZNAS:

"Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm,"
Artinya, "Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya waihai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrub-ku."

Demikian tata cara menyembelih hewan qurban sesuai syariat.***

Editor: Taufik Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler