Israel dan Palestina Sepakati Gencatan Senjata, Masyarakat Rayakan dengan Turun ke Jalan

- 21 Mei 2021, 12:54 WIB
Masyarakat Palestina Rayakan gencatan senjata dengan turun ke jalan
Masyarakat Palestina Rayakan gencatan senjata dengan turun ke jalan /Reuters/

SEPUTARTANGSEL.COM- Israel dan Palestina mulai Jumat 21 Mei 2021 menyepakati gencatan senjata. Setelah selam 11 hari melakukan serangan, keduanya menyepakai gencatan senjata yang dimediasi Mesir.

Dilansir Seputartangsel.com dari Reuters, warga Palestina, yang selama 11 hari meringkuk karena takut terkena serangan Israel, membanjiri jalan-jalan Gaza.

Baca Juga: Program Literasi Digital Diluncurkan Presiden Joko Widodo, Ini Hal yang Harus Diperhatikan

Tak hanya turun ke jalan, pengeras masjid juga menyuarakan kemenangan atas perlawanannya terhadap pendudukan Israel.

Mobil-mobil penduduk Palestina memenuhi jalan menuju sekitar Sheikh Jarrah Yerusalem Timur sejak malam hingga saat fajar.

Mereka mengibarkan bendera Palestina dan membunyikan klakson, menggemakan kegembiraannya di sepanjang jalan di Gaza. 

Baca Juga: Israel dan Hamas Umumkan Gencatan Senjata Jumat Ini

Sebelumnya gencatan senjata disepakati, pada  pukul 2 pagi waktu setempat atau (2300 GMT Kamis), roket Palestina masih menyerang Israel. Israel pun setidaknya melakukan satu kali serangan balasan udara.

Masing-masing pihak baik Israel maupun Palestina mengklaim mereka siap membalas jika pada kesepakatan gencatan senjata ada pelanggaran yang dilakukan.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: REUTERS


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x