Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Erick Thohir Akan Dipanggil KPK Terkait Bisnis PCR? Begini Faktanya

- 13 November 2021, 14:40 WIB
KPK dikabarkan akan panggil Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Erick Thohir terkait bisnis PCR
KPK dikabarkan akan panggil Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Erick Thohir terkait bisnis PCR /Pikiran Rakyat

KPK AKAN PANGGIL JKW, LUHUT, & ERICK TERKAIT BISNIS PCR

KPK BERJANJI AKAN HUKUM M4TI KORUPTOR PCR!" tulis narasi pada thumbnail video, sebagaimana dikutip SeputarTangsel.com dari kanal YouTube Gajah Mada TV pada Sabtu, 13 November 2021.

Video yang mengatakan KPK akan segera panggil Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Erick Thohir terkait bisnis PCR
Video yang mengatakan KPK akan segera panggil Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Erick Thohir terkait bisnis PCR

Namun setelah ditelusuri, klaim yang mengatakan bahwa KPK akan panggil Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, dan Erick Thohir adalah tidak benar.

Baca Juga: Luhut Jawab Soal PCR di Podcast Deddy Corbuzier: Silakan Audit, Kalau Ternyata Gue Gak Ngambil Gue Tumbuk Ya

Faktanya, tidak ada informasi resmi dan valid terkait hal tersebut.

Di dalam video berdurasi 8 menit 1 detik itu tidak terkandung informasi seperti apa yang diklaim pada judul.

Video tersebut hanya berisi cuplikan komentar sejumlah tokoh terkait pejabat di lingkaran pemerintahan Jokowi yang terlibat dalam bisnis PCR.

Selain itu, foto yang digunakan pada thumbnail video merupakan hasil editan atau suntingan.

Baca Juga: Pemerintah Kaji Lagi Aturan PCR, Dokter Eva: Yang Penting Virus Jangan Masuk ke Indonesia

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah