Pegawai Kelurahan Jombang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual pada Tiga Siswa PKL

16 Desember 2021, 16:19 WIB
Ilustrasi - Tiga pelajar yang sedang PKL jadi korban pelecehan seksual seorang karyawan honorer Kelurahan Jombang Tangsel /Foto: Pexels/@rodnae-prod/

SEPUTARTANGSEL.COM- Kabar terjadi pelecehan seksual pada siswa sekolah kembali terjadi. Kali ini terjadi pada siswa yang sedang melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Kelurahan Jombang, Tangerang Selatan (Tangsel). 

Kapolres Tangsel Iman Imanuddin menjelaskan dalam kasus ini Polisi telah menangkap terduga pelaku pelecehan seksual terhadap tiga orang siswa yang sedang menjalani PKL di Kelurahan Jombang, Tangsel.

Kejadian tersebut membuat ketiga korban trauma dan menolak datang kembali PKL di Kantor Kelurahan Jombang.

"Polisi telah menangkap pria bernisial SA (54) terduga pelaku pelecehan seksual dan kini sedang melakukan pemeriksaan," terang AKBP Iman Imanuddin pada Kamis 16 Desember 2021.

Baca Juga: Ketat, Ini Syarat Masuk Wilayah Tangsel di Malam Tahun Baru, Setiap Jalan Perbatasan Dijaga Polisi

Iman Imanuddin menjelaskan bahwa terduga pelaku pelecehan berinisial SA merupakan pegawai honorer di Kelurahan Jombang Tangsel.

Kepala Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Tangsel Tri Purwanto menyebut pihaknya telah mendatangi sekolah para korban.

Tri Purwanto juga menjelaskan laporan kasus pelecehan seksual itu  diterima pada Jumat 10 Desember 2021.

Kapolres Tangsel menyebut Kepolisian sedang mengumpulkan bukti-bukti untuk mengetahui konstruksi kasus dugaan tindak pidana pelecehan seksual tersebut.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Ngotot Ajak Gala Sky ke Makam Vanessa Angel, Keluarga Bibi Andriansyah Tak Beri Sinyal Izin?

Apabila SA terbukti bersalah melakukan tindakan tersebut akan dikenakan UU No 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak. ***

Editor: Tining Syamsuriah

Tags

Terkini

Terpopuler