Dandhy Laksono Soroti Rencana Kenaikan Harga BBM Bersubsidi: Selamat untuk Exxon dan IndoMobil yang...

- 22 Agustus 2022, 09:09 WIB
Aktivis Dandhy Laksono menyoroti rencana kenaikan harga BBM bersubsidi Solar dan Pertalite
Aktivis Dandhy Laksono menyoroti rencana kenaikan harga BBM bersubsidi Solar dan Pertalite /Foto: Instagram/@dandhy_laksono/Instagram/@dandhy_laksono

SEPUTARTANGSEL.COM - Kabar rencana Pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis Solar dan Pertalite terus menjadi sorotan.

Banyak tokoh meminta Pemerintah tidak menaikkan harga BBM bersubsidi tersebut dengan berbagai alasan. 

Salah satunya, aktivis lingkungan dan sosial, Dandhy Laksono.

Baca Juga: Siap-siap Harga BBM Naik, Jokowi Umumkan Minggu Depan, Luhut Pandjaitan: Subsidi Terlalu Besar Bebani APBN

Menurut Dandhy Laksono, nantinya BBM yang tidak bersubsidi akan menyesuaikan dengan harga pasar. 

Harganya tidak lagi jauh berbeda dengan BBM yang tidak dipasarkan Pertamina. Itu sebabnya, Dandhy Laksono memberi ucapan selamat kepada Exxon dan IndoMobil yang sudah mulai menyiapkan pom mini di berbagai wilayah.

"Ternyata ini yang dimaksud BBM Satu Harga: Harga Pasar," kata Dandhy Laksono sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @Dandhy_Laksono, Senin 22 Agustus 2022.

"Selamat untuk Exxon dan IndoMobil yang sudah menyiapkan pom mini di mana-mana," lanjut Dandhy Laksono.

Baca Juga: Jokowi Minta Menkeu Sri Mulyani untuk Hitung Subsidi BBM Pertalite dan Solar, Netizen: APBN Kuat

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x