Tegur Denny Siregar Komentari Kasus Ferdy Sambo, Niluh Djelantik: Diamlah

- 20 Agustus 2022, 14:00 WIB
Unggahan Denny Siregar yang membuat Niluh Djelantik angkat suara
Unggahan Denny Siregar yang membuat Niluh Djelantik angkat suara /tangkapan layar/

SEPUTARTANGSEL.COM- Seniman Bali Niluh Djelantik memberikan teguran pada sebuah unggahan pegiat media sosial Denny Siregar. 

Niluh Djelantik menuliskannya dalam sebuah pesan agar Denny Siregar yang diberi judul lebih baik diam. 

Dalam pesannya pada Denny Siregar, Niluh Djelantik meminta Denny Siregar apabila tak punya empati, lebih baik diam.

Baca Juga: Denny Siregar Unggah Foto Editan, Haris Pertama: Polri Harus Segera Tangkap

"DIAMLAH. Pesanku untukmu @dennysirregar," unggahan Niluh Djelantik di akun Facebooknya pada Jumat, 19 Agustus 2022. 

Pesan yang disampaikan Niluh Djelantik bisa dirangkai dalam sebuah puisi. Bunyi puisi tersebut adalah: 

"Diamlah. Karena air mata sang ibunda belum kering mengantarkan kepergian belahan jiwanya dengan belasan luka dan tembakan bersarang di tubuh anak yang pergi jauh tuk mengabdi pada negara namun pulang tak bernyawa." 

"Diamlah. Jutaan Mamak dan Bapak turut berduka. Tak bisa membayangkan jika peristiwa itu menimpa orang yang mereka kasihi."

"Jika tak bisa turut bersuara untuk keadilan yang berhak mereka dapatkan, Jika tak bisa ungkapkan bela sungkawa memeluk orang tua, keluarganya."

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x