Deolipa Yumara Ungkap Sosok yang Sebut Isu LGBT dalam Kasus Pembunuhan Brigadir J

- 18 Agustus 2022, 14:15 WIB
Mantan pengacara Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Deolipa Yumara
Mantan pengacara Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Deolipa Yumara /ANTARA/Luthfia Miranda Putri/

"LGBT, L nya ilang, G nya Ilang, T nya ilang, B nya inilah Sambo. karena dia dari sam sama bo. Kalo B ini kan Biseksual pak. Biseksual ini bisa sama wanita bisa sama laki-laki. Bisa punya selingkuhan wanita, bisa punya selingkuhan laki-laki. Namanya juga Biseksual," kata Deolipa.

"Yaudah gitu aja dulu saudaraku, kasian anak orang. langsung aku buka profilnya Sambo dong pertama-tama ternyata udah rame tuh banyak profil sambo yang memang menunjukkan dia adalah berkarakter biseksual," tambahnya.

Baca Juga: Cek Fakta: Video Menjijikkan Ferdy Sambo Dalang Pembunuhan Brigadir J, Psikopat, Benarkah?

Atas isu LGBT yang mencuat, publik kemudian mengaitkan isu LGBT itu dengan pernyataan Menko Polhukam, Mahfud MD soal motif di balik pembunuhan Brigadir J yang dianggap sensitif dan hanya bisa didengar oleh orang dewasa saja.

Hingga kini, Kasus pembunuhan Brigadir J masih menyisakan teka-teki yang belum diungkap ke publik.

Teka-teki itulah yang membuat publik berspekulasi lebih jauh terkait dugaan motif di balik kasus pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: Motif Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J, Deolipa Yumara Ungkap Kode, MeChat dan LGBT

Seperti yang diberitakan, dalam kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J itu, Polri telah menetapkan 4 tersangka, yakni Bharada E, Bripka Ricky, Kuat Maruf dan Ferdy Sambo.

Ferdy Sambo telah ditetapkan sebagai otak di balik pembunuhan Brigadir J, Ia memerintah Bharada E untuk menembak Brigadir J hingga tewas.

Ferdy Sambo ditetapkan jadi tersangka dengan sangkaan pasal 340 tentang Pembunuhan Berencana subsider pasal 338 Juncto pasal 55 dan pasal 56 KUHP.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini