Komnas HAM Akan Rilis Kronologi Tewasnya Brigadir J Pada Pekan Ini

- 21 Juli 2022, 17:10 WIB
Komisioner Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM RI, M. Choirul Anam.
Komisioner Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM RI, M. Choirul Anam. /Foto: Tangkap Layar YouTube/Humas Komnas HAM RI//

SEPUTARTANGSEL.COM – Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), berencana akan merilis kronologi dari tewasnya Brigadir J di rumah Kadiv Propam nonaktif, Irjen Ferdy Sambo pada pekan ini.

Kepolisian menggandeng Komnas HAM pada kasus ini demi terciptanya asas transparansi dan objektivitas.

Karena, seperti yang diketahui semenjak diberitakan tewasnya Brigadir J dalam insiden baku tembak dengan Bharada E di rumah Irjen Ferdy Sambo beberapa waktu lalu, banyak menimbulkan spekulasi di benak publik.

Baca Juga: Setelah Kapolres Jaksel dan Karo Paminal Nonaktif, Pegiat Media Sosial Pertanyakan: Kapan Kapolda Metro Jaya?

Komisioner Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM RI, M. Choirul Anam, mengatakan bahwa laporan kronologi dari tewasnya Brigadir J akan diselesaikan dan disiarkan pada pekan ini.

Saat ini Komnas HAM masih merampungkan hasil investigasi tersebut.

“Dalam minggu ini, kami akan rampungkan soal kronologi. Karena dengan kronologi lah kita bisa melihat dengan lebih jernih sebenarnya apa yang terjadi,” ujar Anam dikutip SeputarTangsel.Com dari laman PMJ News, Kamis 21 Juli 2022.

Kata Anam, Komnas HAM RI sudah mengumpulkan beberapa bukti seperti foto, keterangan pihak-pihak, dan informasi luka yang terdapat pada jenazah dari Brigadir J.

Baca Juga: Kasus Brigadir J, Karo Paminal dan Kapolres Jaksel Dinonaktifkan, Refly Harun Singgung Alibi Ferdy Sambo

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x