Minyak Goreng Langka tapi Mayoritas Warga Puas Kinerja Jokowi, Rocky Gerung: 3 Periode Masih Akan Berlanjut

- 21 Februari 2022, 12:05 WIB
Mayoritas masyarakat Indonesia puas terhadap kinerja Jokowi berdasarkan hasil survei lembaga Indikator Politik
Mayoritas masyarakat Indonesia puas terhadap kinerja Jokowi berdasarkan hasil survei lembaga Indikator Politik /Foto: Instagram/ @jokowi/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Hasil survei lembaga Indikator Politik Indonesia mengatakan, sekitar 70 persen masyarakat puas atas kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Survei penilaian masyarakat terhadap kinerja Jokowi itu dilakukan secara daring sejak 15 Februari hingga 17 Februari 2022 kepada 626 responden secara acak.

Sementara, persentase masyarakat yang kurang dan tidak puas sama sekali terhadap kinerja Jokowi adalah 20,9 dan 3,9 persen.

Baca Juga: Survei Indikator: Masyarakat Jawa Barat, Banten, dan DKI Paling Tidak Puas dengan Kinerja Presiden Jokowi

Menanggapi hasil survei kepuasan masyarakat terhadap kinerja Jokowi ini, Pengamat Politik Rocky Gerung pun sangsi. Pasalnya, kini masyarakat tengah dihadapkan dengan berbagai persoalan.

Salah satunya adalah soal kelangkaan minyak goreng di pasar. Beberapa bahkan dijual di atas harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditentukan pemerintah.

Rocky Gerung mengatakan, survei tersebut dilakukan di tengah menurunnya legitimasi Jokowi.

Baca Juga: Survei Indikator: Etnis Betawi, Sunda, dan Minang Paling Tidak Puas dengan Kinerja Presiden Jokowi

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x