Satwa Liar Gajah Ngamuk Obrak-abrik Perkebunan Kelapa Sawit di Aceh

- 23 Januari 2022, 18:26 WIB
Ilustrasi Satwa Liar Gajah Ngamuk Obrak-abrik Perkebunan Kelapa Sawit di Aceh
Ilustrasi Satwa Liar Gajah Ngamuk Obrak-abrik Perkebunan Kelapa Sawit di Aceh /ANTARA/Denpasar Update

SEPUTARTANGSEL.COM - Sekawanan Gajah liar ngamuk masuk ke dalam perkebunan Kelapa Sawit di Desa Paya Meugendrang dan Krueng Bhee, Kecamatan Woyla Timur, Kabupaten Aceh Barat.

Satwa liar Gajah obrak-abrik kebun kelapa sawit terjadi pada hari Minggu, 23 Januari 2022. Kejadian ini merusak sebagian lahan para petani di Aceh.

Anggota DPRK Aceh Barat Ahmad Yani, mengatakan awal mula gajah liar ngamuk diketahui menurut laporan dari masyarakat.

Baca Juga: Anies Baswedan 360.700 Lebih Hewan di Jakarta Sudah Divaksin

"Laporan yang kami terima dari masyarakat, dampak amukan gajah liar ini telah menyebabkan pohon kelapa sawit milik petani ikut rusak,” kata anggota DPRK Aceh Barat Ahmad Yani kepada ANTARA, dikutip SeputarTangsel.Com, Minggu, 23 Januari 2022.

DPRK Aceh Barat Ahmad Yani, menyebutkan aksi sekawanan gajah liar ngambuk tersebut terjadi pada malah hari. Mengakibatkan sebagian besar tanaman kelapa sawit milik masyarakat di dua desa di Kecamatan Woyla Timur, Aceh Barat ikut dirusak.

Atas kejadian tersebut, total kerugian yang dialami oleh masyarakat akibat gangguan dari satwa liar tersebut hingga Minggu siang masih dilakukan pendataan, katanya.

Baca Juga: Gajah Ini Tertangkap Basah Mencuri Makanan, Begini Kisahnya

Ahmad Yani juga menyebutkan gangguan gajah liar yang terjadi di Kecamatan Woyla Timur, Kabupaten Aceh Barat telah terjadi sejak sepekan terakhir.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x