Erick Thohir Klaim Sukses Restrukturasi PT Krakatau Steel Tbk, Said Didu: Ternyata Cerita Bisa Dibuat

- 6 Januari 2022, 09:36 WIB
Said Didu menanggapi klaim Erick Thohir soal berhasilnya program restrukturasi PT Krakatau Steel Tbk yang terancam bangkrut.
Said Didu menanggapi klaim Erick Thohir soal berhasilnya program restrukturasi PT Krakatau Steel Tbk yang terancam bangkrut. /Foto kolase Twitter @msaid_didu dan @erickthohir/

SEPUTARTANGSEL.COM - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengklaim program restrukturasi dan transformasi PT Krakatau Steel Tbk telah berhasil.

Menurut Erick Thohir, suksesnya restrukturasi tersebut dapat dilihat dari berhasilnya PT Krakatau Steel Tbk mencetak laba sebesar Rp1,6 triliun sepanjang tahun 2021.

Padahal, PT Krakatau Steel Tbk dikatakan Erick Thohir terancam mengalami kebangkrutan pada Desember 2021 lalu.

Baca Juga: Said Didu Sebut Kondisi Ekonomi Indonesia Semakin Diuji pada 2022, Singgung Erick Thohir: Panen Oligarki

Kabar berhasilnya program restrukturasi PT Krakatau Steel Tbk itu ditanggapi oleh mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu yang mengatakan ternyata cerita bisa dibuat.

Hal itu diungkapkan oleh Said Didu melalui cuitan di akun Twitter @msaid_didu pada Rabu, 5 Januari 2022.

"Ternyata cerita bisa dibuat," tulis Said Didu.

Said Didu mengatakan dirinya masih ingat saat Erick Thohir menyebut PT Krakatau Steel Tbk akan bangkrut di bulan Desember 2021.

Baca Juga: Said Didu Kritik Keputusan Pemerintah Soal Larangan Ekspor Batu Bara: Dampak Ketidaktegasan Pelaksanaan Aturan

Namun, Erick Thohir ditantang oleh seorang Komisaris Krakatau Steel Infrastruktur (KSI) Roy Maningkas yang bertaruh Rp1 miliar bahwa PT Krakatau Steel Tbk tidak akan bangkrut.

"Masih ingat saat beliau katakan PT KS akan bangkrut Desember 2021 dan ditantang oleh salah seorang komisaris anak perusahaan utk taruhan bhw PT KS tdk akan bangkrut?" ucapnya.

Lebih lanjut, Said Didu menduga ada cerita menarik yang terjadi di balik kejadian tersebut.

Pasalnya, dia mengaku heran karena yang terjadi saat ini seolah-olah kebalikan dari cerita tersebut.

Baca Juga: Lontarkan Sindiran, Said Didu: Akun BRIN Ini Lucu, Netizen: Capek Ya Ngejelasinnya Kalo Kurang Baca

"Ada cerita mebarik dibalik kejadian tsb. Eh skrg cerita dibalik," ujarnya.

Sebelumnya, Erick Thohir menyebut program restrukturasi PT Krakatau Steel Tbk sukses dilakukan. Sepanjang tahun 2021, perseroan tersebut berhasil mencatatkan perkembangan yang baik.

Hal itu diungkapkan oleh Erick Thohir melalui akun Instagram @erickthohir pada Rabu, 5 Januari 2022.

"@krakatau.steel sampai dengan akhir tahun 2021 telah sukses menjalankan restrukturisasi dan transformasi. Hingga November 2021, perseroan berhasil membukukan laba Rp1,06 triliun. Selain itu perseroan mencatat rekor produksi HRC dan CRC yang membuktikan semakin efisien dan kompetitif," tulisnya.

Baca Juga: Pondok Habib Bahar Bin Smith Didatangi TNI, Said Didu: Tugas Sudah Berubah?

Tak hanya itu, Menteri BUMN itu mengklaim PT Krakatau Steel Tbk mampu membayar kewajiban Trance B sebesar Rp2,7 triliun kepada tiga bank Himpunan Bank Negara (Himbara).

"Di Desember 2021, Krakatau Steel mampu membayar kewajiban Tranche B sebesar Rp2,7 triliun kepada 3 bank Himbara," ungkapnya.***

Editor: Asep Saripudin


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x