Soroti Foto Presiden Jokowi di G20, Roy Suryo: Inilah Postingan 1.000 Persen Hoaks    

- 3 November 2021, 07:42 WIB
Salah satu foto Presiden Jokowi di Pertemuan G20 yang disebut hoaks oleh Roy Suryo
Salah satu foto Presiden Jokowi di Pertemuan G20 yang disebut hoaks oleh Roy Suryo /Foto: Twitter @KRMTRoySuryo2/

 

SEPUTARTANGSEL.COM – Pakar telematika Roy Suryo melihat beberapa foto Presiden Jokowi di G20.

Beberapa foto disebut sebagai Presiden Jokowi di KTT G20 Roma. Padahal sejatinya itu adalah foto lama, KTT G20 tahun 2019 di Osaka.

Foto Presiden Jokowi di G20 diindikasi lama, terlihat dari latar belakang atau bagian lain yang ditandai oleh Roy Suryo dalam postingannya di media sosial.

Baca Juga: Stafsus Sri Mulyani Dianggap Sebar Hoaks Jokowi di KTT G20, Fadli Zon: Tak Perlu Menjilat Berlebihan

“Inilah Postingan 1.000 pesen hoaks,” ujar Roy Suryo sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @KRMTRoySuryo2, Rabu 3 November 2021.

“Peristiwanya sendiri sudah berlangsung lama. Tanggal 29 Juni 2019 di International Exhibition Center, Osaka (Saat G20 Summit 2019). Namun diposting ulang sekarang,” sambungnya.

Dia pun mempertanyakan maksud pihak-pihak yang mengunggah foto-foto tersebut ke media sosial.

“Apa maksudnya? Ambyar," tanya Roy Suryo.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x