Libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022, Ganjar Pranowo: Ya Udah Deh, Cukup Dua Hari Itu Aja

- 2 November 2021, 09:18 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendukung keputusan pemerintah meniadakan cuti bersama libur Natal 2021 dan tahun baru 2022.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendukung keputusan pemerintah meniadakan cuti bersama libur Natal 2021 dan tahun baru 2022. /Foto: Dok. Humas Pemprov Jateng/

SEPUTARTANGSEL.COM - Gubernur Jawa Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap semua pihak tidak ikut menciptakan gelombang tiga Covid-19.

Karena itu, Ganjar mendukung keputusan pemerintah untuk meniadakan cuti bersama hari raya Natal 2021 dan tahun baru 2022 (Nataru).

Menurut Ganjar, liburan Nataru cukup dua hari di tanggal yang bertepatan.

Baca Juga: Cuti Bersama Akhir Tahun 2021 Ditiadakan, Pemerintah Perketat Tiga Lokasi Ini

Ganjar juga mengimbau agar masyarakat berlibur dan beribadah di tempat masing-masing.

“Maka kalau kemudian libur natal tahun baru yang saya lihat jadwalnya kan itu sama-sama di hari Sabtu ya, udah deh cukup dua hari itu aja,” tegas Ganjar saat ditemui di sela peluncuran ekspor UMKM di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Suara Merdeka, Senin 1 November 2021, Ganjar menambahkan, kontribusi dari masyarakat untuk pencegahan penularan dan terjadinya gelombang ketiga sangat penting.

Baca Juga: Prediksi Luhut: Gelombang Ketiga Covid-19 di Indonesia saat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022

“Ya mudah-mudahan kita tidak ikut menciptakan gelombang ketiga, dengan tetap nanti di wilayah masing-masing,” katanya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x