Sayangkan Analis CCIC Polri Tutup Akun Twitter, Komentar Netizen Sebut Kena Mental

- 20 Oktober 2021, 12:24 WIB
Akun analis CCIC Polri ditutup
Akun analis CCIC Polri ditutup /tangkapan layar/

SEPUTARTANGSEL.COM- Akun seorang analis dari CCIC Polri yang selama ini diikuti banyak netizen kini tiba-tiba ditutup. 

Penutupan akun milik Yunus Saputra di @M1_nusaputra menjadi pertanyaan banyak netizen bahkan ada yang menyebut karena kena mental. 

Akun anggota Polisi yang aktif menjawab permasalahan Polisi di media sosial ini sebelumnya menjadi sasaran netizen untuk mengetahui tindakan yang berhubungan dengan permasalahan di media sosial dengan Polisi.

Penutupan akun itu diketahui dari cuitan pemilik akun Teguh Aprianto di @secgron pada 20 Okrober 2021. 

Baca Juga: Kim Seon Ho Akhirnya Minta Maaf dan Akui Dirinya yang Paksa Kekasih Aborsi

Teguh menyebut penutupan akun Polisi itu sebagai akibat kena mental karena sering dibully netizen. Ia juga mengungkapkan jawaban Polisi tersebut yang sering blunder. 

"Diduga kena mental akibat seringkali dibully karena blunder, seorang kepala analis @CCICPolri tutup akun twitter," tulis Teguh Aprianto yang diketahui aktif di Cyber Security Researcher & Consultant. 

Salah satu permasalahan yang menjadikan akun @M1_nusaputra beberapa waktu lalu, saat menjawab sebuah serangan netizen yang menggunakan taggar 'Percumalaporpolisi'. 

Di akunnya @M1_nusaputra menuliskan jawabannya dengan melakukan 'serangan balik' dengan taggar 'PolriSesuaiProsedur'. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x