Uji Klinis Nyatakan Vaksin Pfizer Aman dan Protektif Bagi Anak 5-11 Tahun

- 20 September 2021, 23:14 WIB
Perusahaan Pfizer dan BioNTech lakukan uji klinis vaksin pada anak-anak 5-11 tahun.
Perusahaan Pfizer dan BioNTech lakukan uji klinis vaksin pada anak-anak 5-11 tahun. /Reuters/Dado Ruvic/illustration

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Saat ini, masih banyak orang yang bingung dengan pilihan vaksin yang aman bagi buah hatinya.

Perusahaan Pfizer dan BioNTech mengatakan pada Senin, 20 September 2021, vaksin mereka menghasilkan respons imun pada anak 5-11 tahun.

Hal ini terbukti dalam uji klinis fase II dan III mereka, yang cocok dengan apa yang telah mereka amati sebelumnya pada anak 16 hingga 25 tahun.

Saat ini, mereka berencana untuk mengajukan permohonan penggunaan vaksin pada anak-anak dalam rentang usia tersebut di Amerika Serikat, Eropa, dan tempat lain sesegera mungkin.

Baca Juga: Hore! Diskon Pajak (PPnBM) Kendaraan Bermotor Diperpanjang, Begini Kata Menkeu Sri Mulyani

"Sejak Juli, kasus Covid-19 pada anak-anak telah meningkat sekitar 240 persen di AS, menekankan kebutuhan kesehatan masyarakat untuk vaksinasi," ucap CEO Pfizer Albert Bourla, dikutip SeputarTangsel.com dari Reuters.com, pada Senin, 20 September 2021.

"Hasil uji coba ini memberikan dasar yang kuat untuk mencari otoritas vaksin kami untuk anak-anak berusia 5 hingga 11 tahun, dan kami berencana untuk menyerahkannya ke Food and Drug Administration (FDA) dan regulator lainnya dengan segera," sambungnya.

Pejabat tinggi kesehatan AS percaya regulator dapat membuat keputusan tentang apakah vaksin tersebut aman dan efektif pada anak-anak atau tidak.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah