Prakiraan Cuaca Hari Ini DKI Jakarta, BMKG Prediksi Kepulauan Seribu Dominan Cerah Berawan

- 14 Agustus 2021, 12:00 WIB
Ilustrasi cuaca Jakarta hari ini.
Ilustrasi cuaca Jakarta hari ini. /Foto: Pixabay/ruang-sopian/

SEPUTARTANGSEL.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksikan cuaca di sejumlah wilayah di DKI Jakarta.

Wilayah DKI Jakarta mulai dari Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, hingga Kepulauan Seribu.

Pada laman resmi BMKG, disebutkan beberapa wilayah di DKI Jakarta akan turun hujan ringan, berawan, cerah, hingga cerah berawan pada 14 Agustus 2021.

Baca Juga: DKI Jakarta Keluar Zona Merah Covid-19, Dokter Pandu Riono Ingatkan Hal Ini Pada Anies Baswedan-Ariza Patria

Di wilayah Jakarta Barat, diperkirakan pagi hari akan cerah berawan. Pada siang harinya akan dilanda hujan dengan intensitas ringan, sementara pada malam harinya akan cerah berawan.

Untuk suhu di wilayah Jakarta Barat berkisar antara 24 sampai 33 derajat celsius, dan kelembapan 55 hingga 85 persen.

Memasuki wilayah Jakarta Pusat, pada pagi hari akan cerah berawan, lalu siang harinya diprediksi akan berawan, sementara malam hingga dini hari akan kembali cerah berawan.

Baca Juga: Bantuan Subsidi Upah (BSU) BLT BPJS Ketenagakerjaan Akhirnya Cair, Cek Persyaratan hingga Mekanisme Tahapan

Suhu di Jakarta Pusat diperkirakan mencapai 25 hingga 33 derajat celsius, dengan kelembapan 60 sampai 85 persen.

Selanjutnya wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, diprediksi akan cerah berawan di pagi hari, hujan ringan di siang hari, kemudian pada malam hingga dini hari akan cerah berawan.

Sementara untuk suhu di dua wilayah tersebut 24 hingga 33 derajat celsius, dan kelembapan 55 sampai 85 persen.

Baca Juga: Prediksi MU vs Leeds United, Solskjaer Bingung Banyak Pemain 'Setan Merah' yang Absen

Kemudian wilayah Jakarta Utara, diprediksi akan cerah berawan di pagi hari, berawan di siang hari, kembali cerah berawan pada malam hingga dini hari.

Suhu di Jakarta Utara berkisar antara 25 sampai 32 derajat celsius dan kelembapan 60 sampai 85 persen.

Terakhir, pada wilayah Kepulauan Seribu, yang diperkirakan akan dominan cerah berawan dari pagi hingga dini hari.

Baca Juga: Faldo Maldini Sebut Mural Tanpa Izin Melawan Hukum, Ulil: Bergabung dengan Kekuasaan, Cepat Tua?

Dengan suhu diperkirakan dengan suhu 27 hingga 31 derajat celsius, dan kelembapan 60 sampai 85 persen.

Prediksi di atas merupakan prediksi langsung dari BMKG, seluruh masyarakat Indonesia diharapkan tetap waspada dan antisipasi terhadap cuaca dan iklim di Indonesia.***

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x