Mundur dari Jabatan Komisaris Independen Garuda, Yenny Wahid: Memang Sedih, Tapi Ini Upaya Saya Untuk Membantu

- 13 Agustus 2021, 20:46 WIB
Yenny Wahid resmi mengendurkan diri dari jabatan komisaris independen di PT Garuda Indonesia.
Yenny Wahid resmi mengendurkan diri dari jabatan komisaris independen di PT Garuda Indonesia. /Antara/Yulius Satria Wijaya/

SEPUTARTANGSEL.COM - Yenny Wahid, mengumumkan pengunduran dirinya dari posisi komisaris Independen di PT Garuda Indonesia pada, Jumat, 13 Agustus 2021 siang.

Yenny Wahid yang juga merupakan putri ke dua dari mantan Presiden RI ke-4 KH Abdurahman Wahid (Gus Dur) menjelaskan alasan dia mundur dari posisi komisaris independen karena ingin membantu krisis keuangan yang terjadi di perusahaan plat merah tersebut.

Yenny melalui akun Twitter pribadinya menjelaskan, akibat pandemi Covid-19 pendapatan perusahaan Garuda Indonesia mengalami penurunan yang sangat drastis.

Baca Juga: 5 Bisnis Online untuk Pelajar, Tanpa Modal dan Bisa Lewat HP

"Akibat pandemi, maskapai kebanggan kita, @IndonesiaGaruda mengalami penurunan pendapatan drastis," tulis Yenny Wahid, dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @yennywahid pada, Jumat, 13 Agustus 2021.

Kemudian Yenny menambahkan, untuk menghemat pengeluaran perusahaan dia memutuskan untuk mengundurkan diri dari posisi komisaris independen.

Dia juga berharap agar keputusannya ini dapat membantu meringankan pengeluaran perusahaan Garuda Indonesia.

Baca Juga: Ustadz Khalid Basalamah Ungkap Keutamaan Puasa Asyura 10 Muharram, Simak Penjelasannya

"Untuk penghematan biaya, saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari posisi komisaris independen. Semoga ini bisa membantu meringankan Garuda," ujar Yenny Wahid.

Bersamaan dengan cuitan tersebut Yenny juga mengunggah sebuah video yang berisi dokumentasi dia mendatangi kementrian BUMN untuk menyerahkan surat pengunduran dirinya dari Perusahaan Garuda Indonesia.

"Memang sedih sekali, tapi ini adalah upaya kecil saya untuk membantu Garuda agar bisa melakukan efisiensi biaya dan menekan biaya-biaya yang mungkin selama ini terus membebani," ucap Yenny.

Baca Juga: Babak Playoff Kualifikasi Piala Asia 2023 Leg Pertama Indonesia vs Taiwan Resmi Diundur

Yenny juga mengungkapkan harapannya terhadap perusahaan Garuda.

"Semoga ini ada manfaatnya untuk Garuda agar bisa lebih banyak lagi terjadi efisiensi biaya, penghematan biaya-biaya kedepannya. Agar Garuda bisa terus mengudara dengan perkasa," ujar Yenny.

Sebelum mengundurkan diri, diketahui Yenny sudah tak digaji oleh Garuda semenjak pandemi.

Hal tersebut merupukan keputusannya sendiri untuk membantu finansial Garuda yang sedang bermasalah di tengah pandemi.

Baca Juga: Bagi-bagi Sembako Picu Kerumunan, Gus Umar: Luar Biasa, Jokowi Langgar Intruksi Presiden

Cuitan Yenny Wahid tersebut lantas mendapatkan berbagai respons dari netizen, salahsatu netizen menyayangkan keputusan Yenny tersebut, menurutnya jika alasannya penghematan Yenny bisa tetap berkiprah di Garuda tanpa gaji.

"Tak harus mengundurkan diri. Sekelas mbak @yennywahid dulu saat menerima jabatan ini pasti sudah tahu apa yang bisa dilakukan untuk membantu @IndonesiaGaruda agar tetap menjadi kebanggaan negara. Jika alasannya penghematan, mestinya mbak @yenny wahid bisa tetap stay tanpa gaji," tulis akun Twitter @nova_setyanto

Diketahui sebelumnya Yenny Wahid menjabat sebagai komisaris independen PT Garuda Indonesia sejak 22 Januari 2021.***

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

x