Kemenkes Tetapkan HET Obat Terapi Covid , Fadli Zon juga Berharap Harga PCR dan Swab Antigen

- 3 Juli 2021, 21:17 WIB
Ilustrasi obat-obatan Covid-19.
Ilustrasi obat-obatan Covid-19. /Unsplash.com/Volodymyr Hryshchenko/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra Fadli Zon, meminta Pemerintah dapat menurunkan harga PCR dan Swab Antigen.

Hal itu dituliskan melalui akun Twitter pribadinya @fadlizon pada 3 Juli 2021.

Sembari mengomentari kebijakan tentang Harga Eceran Tertinggi (HET) 11 obat-obatan di masa pendemi Covid-19, Politikus lulusan Universitas Indonesia ini mengharap diturunkannya harga PCR dan Swab Antigen agar dapat menjangkau semua orang.

Baca Juga: Latihan Perdana Bersama Persib Bandung, Marc Klok: Senang Sekali

"Ini kebijakan tepat, harusnya dilakukan dari dulu. ada HET untuk obat dimasa pandemi, sehingga tak ada spekulan yang mengeruk keuntungan di atas penderitaan orang lain, turunkan juga harga PCR dan Swab Antigen agar bisa terjangkau semua orang," tulis Fadli Zon. 

Sementara itu Kemenkes telah mengumumkan 11 obat yang digunakan untuk terapi Covid-19. 

Dikutip dari twitter @KemenkesRI pada 3 Juli 2021, ketentuan tersebut tertuang pada KMK Nomor HK.01.07/MENKES/4826/2021 tentang Harga Eceran Tertinggi Obat Dalam Masa Pandemi COVID-19, yang ditetapkan pada 2 Juli 2021.

Baca Juga: Fadli Zon Berduka, Hampir Tiap Bulan Berdiskusi di Meja Makan Dengan Tokoh Ini

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini