Asyik, PLN Pastikan Stimulus Diskon Listrik Tetap Diberikan

- 16 April 2021, 23:51 WIB
Ilustrasi listrik
Ilustrasi listrik /Sumber: Antara Foto / M Agung Rajasa/

 

SEPUTARTANGSEL.COM – Perusahaan Listrik Negara (PLN) memastikan bahwa stimulus listrik seperti diskon listrik pada periode April hingga Juni 2021  masih akan tetap diberikan kepada masyarakat.

Hal ini merupakan wujud perlindungan sosial pemerintah kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19 yang masih terjadi hingga saat ini.

EVP Tarif dan Subsidi PLN Tohari Hidayat menyebutkan diskon diberikan baik kepada pelanggan pascabayar maupun prabayar. Untuk pascabayar, diskon diterapkan untuk tagihan.

Baca Juga: Siap-Siap, Korlantas Polri Akan Gelar Operasi Ketupat Pada 6-17 Mei

Baca Juga: Wow, Jakarta Jadi Kota Termahal ke-20 di Dunia. Ini Kata Wagub…

"Untuk pelanggan prabayar, diskon diberikan saat pembelian token," katanya.

Tohari menambahkan, untuk pelanggan UMKM dan rumah tangga selama periode April hingga Desember 2020, pemerintah sudah mengalokasikan sebanyak Rp 13 triliun.

Sementara antara Januari sampai April 2021, lanjutnya, pemerintah sudah kucurkan sekitar Rp 4,7 triliun.

Halaman:

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini

x