Harga Cabai Mahal, Ada Pasar Murah yang Bisa Dikunjungi Belanja. Simak Jadwalnya

- 12 Januari 2021, 11:08 WIB
Harga cabai mahal. Ini Pasar murah yang bisa diserbu
Harga cabai mahal. Ini Pasar murah yang bisa diserbu /jakarta.go.id/

SEPUTARTANGSEL.COM- Sampai minggu ini harga cabai di Jakarta dan sekitranya masih mahal. Bahkan harga cabai rawit merah di pasaran mencapai Rp 80 ribu per kilonya. 

Untuk membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pangan murah, dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta menggelar pangan murah bersama Perumda Pasar Jaya di beberapa pasar trdisional DKI Jakarta. 

Pasar murah di DKI Jakarta dijadwalkan secara bergilir di beberapa pasar. 

Baca Juga: Sudah Berkepala Tiga, Lionel Messi Masih Ditaksir Laku Rp345,6 Miliar

Baca Juga: PN Jakarta Selatan Gelar Sidang Putusan Praperadilan Habib Rizieq, Tim Kuasa Hukum Optimis Menang!

Plt Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati mengatakan, pangan murah ini berlangsung dari 12-25 Januari 2021 di 35 lokasi. Setiap lokasi akan digelar pangan murah selama dua hari.

"Ini merupakan upaya untuk membantu masyarakat mendapatkan pangan murah terjangkau dengan kualitas baik. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya penstabilan harga pangan," kata Elly, Selasa, 12 Januari 2021.

Elly juga meyakinkan bahwa harga bahan pangan di pasar murah ini berkualitas baik dan murah. 

 Baca Juga: Hingga 3 Hari Pencarian, Basarnas Kumpulkan 74 Kantong Jenazah Korban Pesawat Jatuh Sriwijaya SJ-182

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: jakarta.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x