Sebelum Bebas, Abu Bakar Ba'asyir Jalani Program Deradikalisasi

7 Januari 2021, 21:34 WIB
Brigjen Pol Eddy Hartono, Direktur Penindakan Hukum BNPT, Sebelum bebas Abu Bakar Ba'asyir mengikuti program deradikalisasi /Twitter BNPT/

SEPUTARTANGSEL.COM- Ustadz Abu Bakar Ba'asyir rencananya akan bebas murni pada Jumat 8 Januari 2021 dari LP Gunung Sindur Bogor esok.

Abu Bakar Ba'asyir telah menjalani vonis hukumannya selama 15 tahun dengan dikurangi remisi 55 bulan.

Sebelum dilakukan pembebasan, Abu Bakar Ba'asyir menjalani proses dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT)

Baca Juga: Kongers AS Tetapkan Joe Biden Resmi Jadi Presiden, Pendukung Trump Malah Demo Capitol Hills

Baca Juga: Jawaban Saksi dari Habib Rizieq Bertele-tele, Hakim Ingatkan Sumpah Sebelum Sidang Praperadilan

Dalam pernyataan yang disiarkan melalui akun twitter @BNPTRI, Direktur Penegakan Hukum BNPT, Brigjen Pol Eddy Hartono menyatakan bahwa Abu Bakar Ba'asyir akan bebas.

 

Brigjen. Eddy Hartono menjelaskan, sebelum bebas, Abu Bakar Ba'asyir telah melaksanakan program deradikalisasi.

Program deradikalisasi yang dilakukan BNPT adalah program bagi para napi yang berhubungan dengan teroris. 

Baca Juga: Mensos Risma Blusukan, Tagar Risma Ratu Drama Trending di Twitter, Netizen : Another Drama

Baca Juga: Video TikTok Bongkar Kelakuan Polisi Buka Barikade Untuk Pendukung Trump Serbu Capitol Hill

Hal ini sesuai dengan amanat Undang-Undang nomor 5 tahun 2018 dan Peraturan Pemerintah nomor 77 tahun 2019.

 

"Program deradikalisasi ini dilakukan kepada para tersangka atau terpidana atau narapinda bahkan mantan narapidana yang terpapar faham radikalisme," tambah Brigjen.  Eddy Hartono. 

Selanjutnya Brigjen Eddy Hartono mengungkap bahwa program ini sendiri sudah dilakukan komunikasi dengan beberapa pihak. Seperti komunikasi dengan keluarga, Abu Bakar Ba'asyir sendiri serta stakeholder terkait seperti Departemen Kesehatan, Polri, Lembaga Pemasyarakatan (LP), juga Departemen agama. 

Baca Juga: Selamat Tinggal Donald Trump, Kini Joe Biden Telah Resmi Jadi Presiden AS Terpilih

Baca Juga: Polisi Ungkap Sindikat Narkoba Jaringan Malaysia di Tangerang

"Programnya memberikan wawasan kebangsaan, keagamaan dan kewirausahaan," tegas Eddy Hartono. 

Harapannya Abu Bakar Ba'asyir bisa memberikan dakwah yang damai dan menyejukkan. ***

Editor: Tining Syamsuriah

Tags

Terkini

Terpopuler