Pakai Nama Malaikat Peniup Sangkakala Kiamat untuk Koleksi Terbaru, Adidas Dihujat Netizen

- 21 Agustus 2020, 19:21 WIB
Yeezy Boost 350 V2 Israfil, sneakers terbaru milik Adidas.
Yeezy Boost 350 V2 Israfil, sneakers terbaru milik Adidas. /Foto: Instagram @adidasoriginal/

Baca Juga: Terlalu Fokus di Pariwisata, Bali Meninggalkan Budaya Agrarisnya

Artikel ini telah tayang di depok.pikiran-rakyat.com dengan judul: Rilis Koleksi Baru Bernama Israfil, Adidas Tuai Kecaman Usai Gunakan Nama Malaikat di Ajaran Islam

Sontak, tak lama usai Yeezy Boost 350 V2 Israfil resmi diluncurkan, akun Instagram resmi Adidas dipenuhi komentar netizen yang geram dan terus mempertanyakan alasan di balik pemilihan nama tersebut.

Mereka mengaku kecewa dan sebagian mengecam brand yang yang pertama kali diproduksi di Herzogenaurach, Jerman itu.

Bahkan salah seorang penggemar menyebut akan membuang semua koleksi sepatu Adidas yang ia miliki ke tempat sampah.

Baca Juga: Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan Dapat Dukungan dari Partai Gelora Indonesia

Israfil adalah nama malaikat dalam agama Islam. Saya pikir Adidas adalah perusahaan normal yang tidak membuat lelucon tentang Islam maupun agama lain atau menyinggung seperti yang dilakukan NIKE yakni membuat iklan bernuansa LGBT dan niqaab"

"Ketika saya melihat ini, saya akan membuang semua koleksi Adidas yang saya miliki ke tempat sampah dan beralih ke brand yang lebih profesional seperti UNDERARMOUR dan THENORTHFACE,” tulis akun @asiiim023.

Salah seorang penggemar juga menyatakan tak akan lagi membelanjakan uangnya untuk mendapatkan koleksi Adidas.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah