Ini Harga Sepeda Polygon Xtrada 5, Paling Banyak Diminati

28 Juni 2020, 06:25 WIB
Sepeda Polygon Xtrada 5 /- Foto: Polygonbikes.com

SEPUTARTANGSEL.COM - Sejak pandemi corona melanda, gairah masyarakat untuk kembali bersepeda turut mewabah pula.

Banyak yang sebelumnya bukan peminat sepeda, ikut-ikutan mencoba hobi baru.

Pesepeda baru ada yang langsung serius mencari sepeda dengan spek dan harga tinggi. Ada juga yang mengawali hobi barunya dengan spek dan harga rendah.

Baca Juga: POPULER HARI INI: HP Vivo Dua Jutaan Hingga Kata Refly Harun Cukup Rp6 T untuk Kuasai Indonesia

Sepeda Polygon Xtrada 5 terhitung yang paling banyak diminati saat ini.

Dengan desain yang terlihat elegan dan spek memadai, namun harganya cukup terjangkau.

Sepeda Polygon Xtrada 5 merupakan tipe MTB atau Sepeda Gunung seri ke 5 dari Xtrada Polygon.

Baca Juga: Tanggal Pelaksanaan Liga 1 dan 2 2020 Masih Digodok PSSI dan LIB

Desain dan tampilan terlihat lebih elegan sangat cocok digunakan untuk pemula.

Terdapat banyak seri dari Polygon Xtrada mulai dari seri Xtrada 5, Xtrada 6, Xtrada 7, dan Xtrada 8.

Dikutip Seputartangsel.com dari laman PolygonBikes, Xtrada 5 menggunakan Wheel Fit Size System baru di mana setiap ukuran frame dipasangkan dengan ukuran roda yang paling sesuai dengan pengendara.

Baca Juga: Refly Harun: Murah Banget, Cuma Butuh Rp6 Triliun untuk Menguasai Indonesia

Frame S, M, L menampilkan roda 27,5 ”dan frame M, L, XL hadir dengan roda 29.

Sistem ini mengatur efisiensi dan transfer daya yang optimal.

"Xtrada 5 adalah teman yang sempurna untuk bersenang-senang dan mengendarai jejak setiap hari," tulis laman PolygonBikes, Minggu, 21 Juni 2020.

Seri Xtrada termasuk kategori sepeda XC Sport dengan desain yang lebih sempurna untuk jenis medan Off Road yang terjal, berbatu, hingga medan pavement atau trotoar.

Baca Juga: Wisuda Drive Thru Ala UNS Surakarta, Wisudawan Naik Andong, Sepeda, Becak, dan Kendaraan Listrik

Namun, seri Xtrada 5 lebih banyak peminat karena dianggap memiliki perfoma yang memuaskan dan ringan untuk digunakan oleh pemula.

Dengan harga terjangkau dan teknologi terbaru dari seri polygon lainnya, membuat Xtrada 5 banyak diminati masyarakat.

Xtrada 5 dari setiap bagiannya secara individu dirancang dengan baik.

Baca Juga: [BREAKING NEWS] Pecah Rekor Lagi, Tambah 1.385 Kasus Baru Covid-19

Kerangka Alutech Sport XC yang ringan dan hydroformed dengan garpu suspensi perjalanan 120mm (dengan penguncian hidraulik) untuk kendali lebih besar saat menuruni medan kasar.

Jadi, tak perlu takut bila ingin melewati medan-medan sulit dan bebatuan sekalipun, karena Polygon Xtrada 5 memiliki kelebihan dalam hal medan tersebut.

Inilah harga dan spesifikasi sepeda Polygon Xtrada 5:

Harga Polygon Xtrada 5:
Rp.5.500.000.

Spesifikasi Polygon Xtrada 5:

Frame: ALX XC Sport/Trail 27,55" dan 29"
Fork: Suntour XCM, 120mm Travel
Head Set: Integrated Headset
Stem: Entity Sport, Alloy, E:45mm, BB:31.8mm
Handlebar: Entity Sport, Alloy, W:760mm R:12mm BB:31.8mm
Rear Derailleur: Shimano Alivio M4020
Shifter: Shimano Alivio M4000 3X9 SP
Bottom Bracket: Include crankset
Crank Set: Alloy crankset 36X22T
Cassette: Shimano HG200 9-SPEED 11-36T
Chain: KMC X-9
Pedal: Alloy pedals
Brake: Shimano MT201
Wheel Set: Alloy wheel set W/ QR HUBS 32H
Tire: Entity spiderbait tire 27.5”X2.25”
Saddle: Entity void saddle
Seat Post: Entity sport, alloy, 15mm offset, 27.2mm x 350mm
Wheel Size : 27.5”
Color: Charcoal
Weight: 17.2 Kg (27.5 M)

*note : Spesifikasi warna dan harga dapat berubah sewaktu-waktu. ***

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Polygon

Tags

Terkini

Terpopuler