Kolesterol Tinggi? Dokter Zaidul Akbar Sarankan Cari Penyebabnya

- 13 Oktober 2021, 05:45 WIB
Penyakit jantung dapat disebabkan kolesterol tinggi
Penyakit jantung dapat disebabkan kolesterol tinggi /Ilustrasi: Pixabay/ Mohamed Hassan///

SEPUTARTANGSEL.COM – Kolesterol tinggi diyakini menjadi penyebab berbagai penyakit degeneratif, seperti tekanan darah tinggi dan dan stroke.

Oleh karena itu banyak orang yang bertanya, bagaimana cara menurunkan kolesterol tinggi? Pertanyaan yang umum menurut Dokter Zaidul Akbar.

Meskipun demikian, Dokter Zaidul Akbar menyarankan untuk tidak hanya bertanya bagaimana. Namun, disarankan untuk bertanya mengapa? Anda diminta mencari penyebab kolestrol tinggi.

Baca Juga: Ingin Bahagiakan Istri? Ini 3 Tips Mudah Kecilkan Perut Ala Zaidul Akbar  

“Pertanyaan yang umum, berkisar ‘bagaimana caranya’ ya, kan?" ujar Dokter Zaidul Akbar sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari unggahan Instagram @zaidulakbar yang dibagikan 21 Septemebr 2021.

Dalam penjelasannya, dokter yang banyak memperkenalkan pengobatan alami tersebut  mengungkapkan, jika tahu jawaban mengapa, orang tidak akan lelah mencari ‘bagaimana’. Semua sudah ada solusinya sejak awal. Kolesterol tinggi dapat dicegah sebelum terjadi.

“Kalau pertanyaan di atas (bagaimana-red) dijawab, maka bisa saja saya jawab, menurunkan kolesterol dengan berpuasa, berbekam, makan sayur mayur yang membersihkan dan tinggi serat, minum jahe, kunyit, serah, jeruk nipis, dan memperbaiki pola makan. Jangan konsumsi makanan tinggi karbo,” ujar Dokter Zaidul Akbar.

“Tapi kalau pertanyaannya diubah, mengapa kolesterol naik? Maka jawabannya membuat seseorang berpikir. Oh, ternyata gara-gara banyak lemak trans yang dikonsumsi, karbo olahan yang dimakan, jarang asupan buah dan sayur, dan kurang minum air putih. Ketemu kan jawabannya sendiri?” ungkap Dokter Zaidul Akbar.

Baca Juga: Mudah, Ini Obat Kesemutan Menurut Dokter Zaidul Akbar  

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x