Pamungkas Ternyata Pernah Jadi Anak Rohis, Ini Ceritanya

- 24 Juli 2020, 16:43 WIB
Pamungkas klarifikasi soal foto dirinya ketika menjadi anak rohis di Islam Itu Indah.
Pamungkas klarifikasi soal foto dirinya ketika menjadi anak rohis di Islam Itu Indah. /-Foto: Tasikmalaya Pikiran Rakyat

SEPUTARTANGSEL.COM - Beredar foto musisi muda Rizky Ramahadian Pamungkas atau biasa dikenal sebagai Pamungkas yang menunjukkan dirinya pernah menjadi 'anak rohis'.

Foto tersebut memperlihatkan Pamungkas yang lengkap dengan setelan baju koko berikut peci sedang bermain gitar di sebuah acara TV.

Alhasil, foto Pamungkas itu berhasil membuat warga Twitter heboh karena tidak pernah ada yang menyangka bahwa Pamungkas dulunya adalah anak rohis.

Baca Juga: Produsen Hoaks Memanipulasi Berita Pikiran Rakyat Seolah Sebut Ma'ruf Amin Maklumi Gaji Kecil Guru

Seperti diketahui, Pamungkas memang terkenal dengan lagu-lagunya yang bergenre pop, bukan religi.

"FYI Pamungkas anak rohis," tulis @anakesde_ di Twitter, Kamis 23 Juli 2020.

"Pamungkas sebelum menjadi anak indie," tulis @ariandhka.

Tweet viral tersebut pun sampai ke kuping Pamungkas.

Baca Juga: Harga Emas Antam Jumat 24 Juli 2020: Beli Makin Mendekati Rp 1 Juta per Gram

Melalui akun Instagram resminya, Pamungkas membenarkan foto yang ada di dalam tweet tersebut adalah dirinya.

"Ini benar saya. Tahun 2013-2014 saya kerja di Trans TV Islam Itu Indah di audio brodcast-nya. Kerjaan saya play sound-sound bumper in bumper out," tulis @pamunqkas melalui fitur Insta Story.

"Lalu ini adalah 1 dari 8 episode saya gantiin vokalis/gitaris nya yang asli (Mas Daud Sakti) karena beliau saat itu sakit," tambahnya.

Baca Juga: Gaji Rp2 Juta Bisa Cari Rumah di BNI Griya Expo Online

Pamungkas menjelaskan kalau selama 8 episode sebagai pemain pengganti tersebut, dia harus bekerja selama 4 hari sekaligus menciptakan 2 lagu dalam sehari dari pukul 23.00 - 03.00 pagi.

"Belajar. Salah satu proses saya mengerti industri," ujar Pamungkas.

Selain itu, Pamungkas juga menceritakan perjuangannya yang bangun setiap hari pukul 02.00 untuk shooting sampai pukul 06.30. Kemudian, Pamungkas langsung melanjutkan aktivitasnya dengan berkuliah sampai sore.

Baca Juga: Petugas PPSU Jadi Korban Tabrak Lari Lagi, Emosi Anies Baswedan Meluap: Hai Kau Pengecut!

"Selama hampir setahun kerja di sana belajar banyak sekali, dari nulis lagu sampai mengerti industri tv di Indonesia sambil dengar ceramah setiap hari," ungkap pria berusia 27 tahun ini.

"Uang dari kerja dari sini, saya belikan laptop sama mic dan soundcard untuk rekam Walk The Talk di tahun 2017/2018," lanjut Pamungkas.

Pamungkas menyatakan dirinya dididik dengan keras oleh ayahnya sedari dulu. Dia harus selalu peka dan punya tanggung jawab supaya bisa bangga terhadap diri sendiri dengan terjun langsung ke dunia yang ingin ditekuni.

Baca Juga: Kenapa Penanggalan Hijriah dan Masehi Berbeda?

Tekanan semakin bertambah mengingat Pamungkas telat kuliah 3 tahun.

"Islam Itu Indah adalah salah satu proses saya. Setelah itu malah jadi designer, videographer, photographer ngerjain pra wedding, restoran, dan lain-lain. Nyari duit lagi buat beli gitar akustik dan perlengkapan rekaman lainnya yang akhirnya berakhir bikin album Walk The Talk," tulis Pamungkas.

"Dengan segala kerendahan hati, inilah faktanya. Waktu lo pada masih tidur dulu, gua udah bangun kerja. Usaha dan belajar. Waktu lo sekarang lagi ngecengin gua di Twitter, gua lagi duduk di taman belakang rumah sendiri sambil upload teaser konser album ketiga gua tanggal 26 Juli besok yang gua bikin sama label gua sendiri Maspam Records tanpa sponsor. Man Jaddwa Wajada," pungkas Pamungkas.***

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x