Cek Fakta: Video Viral Detik-detik Candi Borobudur Tersambar Petir, Benarkah?

13 Oktober 2022, 19:23 WIB
Candi Borobudur di Magelang Jawa Tengah /pexels/han sen/

SEPUTARTANGSEL.COM - Beredar sebuah informasi yang menyebut Candi Borobudur tersambar petir.

Informasi yang menyebut Candi Borobudur tersambar petir datang dari sebuah akun TikTok bernama Wiji_aja_jangan_yadi yang diunggah pada 11 Oktober 2022.

Dalam postingan tersebut terlihat sebuah kilatan petir sedang menyambar Candi Borobudur.

Baca Juga: Viral Penampakan Sambaran Petir di Sirkuit Mandalika MotoGP, Netizen: Tanda Tuhan Tidak Meridhoi

Adapun postingan tersebut terdapat narasi sebagai berikut: "Pertanda apa ini ges?".

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Turn Back Hoax id pada Kamis, 13 Oktober 2022, bahwa informasi yang menyebut Candi Borobudur tersambar petir adalah hoaks.

Faktanya, Candi Borobudur sudah dipasang penangkal petir di atas stupa induk Candi Borobudur.

Baca Juga: Waspada, Peringatan Dini Wilayah Banten 8 hingga 10 Januari, Hujan Angin Disertai Petir

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Balai Konservasi Borobudur (BKB) Wiwit Kasiyati.

Konten hoaks yang menyebut Candi Borobudur tersambar petir /Tangkap layar Turn Back Hoax Id

Wiwit juga kaget mendengar berita jika Candi Borobudur tersambar petir.

"Kami pun kaget, kemarin ada berita tersebut. Semalam baru menghadiri acara yang di Aksobya, teman-teman satpam pun juga di grup menyatakan nggak ada, nggak nyamber," ujar Wiwit.

Baca Juga: Roy Suryo ke Umat Buddha Soal Unggahan Meme Stupa Candi Borobudur: Secara Gentle Saya Tetap Mohon Maaf

"Ada penangkal petirnya. Kalau kena nggak benar, tapi kalau memang ada petir malam minggu, kalau memang benar ya itu posisinya jauh di belakang Candi," lanjutnya.

Petir tersebut diduga menyambar sebuah desa yang berada jauh di belakang Candi Borobudur.

Baca Juga: Kocak, Ramai Tudingan Ijazah Jokowi Palsu, Kaesang Pangarep Unggah Foto SD, Begini Komentarnya

"Kalau dilihat dari ini dia ngambil gambar dari concourse sekitar situ. Jadi itu ada di belakang candi, nggak tahu di desa mana kejadiannya," kata Wiwit.

Kesimpulannya, Informasi yang menyebut Candi Borobudur tersambar petir termasuk ke dalam kategori konten menyesatkan atau hoaks.***

Editor: Dwi Novianto

Tags

Terkini

Terpopuler