Ada Sejumlah Hal Menarik dari Gerhana Bulan Total, Apa Saja Ya?

- 26 Mei 2021, 22:59 WIB
Gerhana bulan total di sebagian wilayah Chile dan Argentina pada 14 Desember 2020.
Gerhana bulan total di sebagian wilayah Chile dan Argentina pada 14 Desember 2020. /Sumber: Antara Foto / Reuters / Chiwi Giambirtone/

Ilmu Pengetahuan Apa Yang Terkait Dengan Gerhana?

Penelitian selama gerhana bulan memiliki silsilah yang panjang.

Aristoteles mendemonstrasikan bahwa bumi adalah sebuah bola dengan menunjukkan bahwa dia selalu menghasilkan bayangan bundar di bulan tanpa peduli di permukaan bumi mana gerhana terlihat atau di mana bulan berada di langit.

Menurut Aristoteles hanya benda bulat yang bisa menghasilkan bayangan melingkar dari setiap sudut.

Baca Juga: LAPAN: Bertepatan Hari Raya Waisak, Gerhana Bulan Total Langka Per 190 Tahun

Di zaman modern, NASA telah menggunakan instrumen pada Lunar Reconnaissance Orbiter. Yakni pesawat ruang angkasa robotik yang mengelilingi bulan untuk mengukur suhu permukaan bulan saat melewati bayangan Bumi.

Dengan mengamati seberapa cepat batuan yang berbeda mendingin, para ilmuwan dapat menyimpulkan kepadatannya menurut Guhathakurta.

Dia senang bahwa orang-orang di seluruh dunia semakin memperhatikan fenomena astronomi seperti gerhana.

“Mereka indah untuk dilihat dan mereka juga mengajari kami sains,” katanya. ***

Sumber: Antara

Halaman:

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini