Anies Baswedan Siap Undang Real Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid di JIS Lawan All Star Indonesia U20

- 20 November 2021, 13:02 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan janji undang Laliga U20 di softlaunching JIS
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan janji undang Laliga U20 di softlaunching JIS /Foto: Instagram.com/@aniesbaswedan/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan akan mengadakan International Youth Championship (IYC) 2021 dalam rangka menyambut soft launching Jakarta International Stadium (JIS).

Dalam program tersebut, tim All Star Indonesia U20 akan menghadapi Real Madrid U20, Barcelona U20, dan Atletico Madrid U20.

Melalui unggahan Instagram pribadinya pada Jumat, 19 November 2021, Anies Baswedan menyampaikan hal tersebut.

Anies Baswedan merasa gembira dalam menyambut soft launching Jakarta International Stadium (JIS).

Baca Juga: Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Nol Persen di Tahun 2024, Airlangga Hartarto Ungkap Caranya

Orang nomor satu di DKI Jakarta tersebut mengatakan program International Youth Championship (IYC) 2021 merupakan kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarta, Pemprov Bali dan Pancoran Soccer Field (PSF).

"Turut bergembira menyambut soft launching Jakarta International Stadium (JIS), Pemprov DKI Jakarta dan Pemprov Bali berkolaborasi dengan Pancoran Soccer Field (PSF) melalui International Youth Championship (IYC) 2021," kata Anies Baswedan yang dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Instagram @aniesbaswedan pada Sabtu, 20 November 2021.

Anies mengatakan melalui IYC 2021 All Star Indonesia U20 akan menghadapi tiga tim papan atas dari LaLiga Spanyol.

"Dimana tim All Star Indonesia U20 akan menghadapi tiga tim teratas LaLiga Spanyol, yakni Real Madrid U20, Barcelona U20, dan Atletico Madrid U20," ungkap Anies Baswedan.

Anies berharap IYC 2021 bisa menjadi awal baru bagi sepak bola Indonesia di mata dunia.

Melalui program IYC 2021 tersebut, atlet muda sepak bola Indonesia akan mendapatkan pembinaan dan pendidikan.

Baca Juga: Erick Thohir Sebut Tes PCR Keputusan Bersama Jokowi, Rocky Gerung: Terlihat Saling Tipu Antar Kabinet

"Program International Youth Championship 2021 diharapkan dapat menjadi tonggak baru bagi sepak bola Indonesia di mata dunia, serta menjadi awal bersejarah bagi lahirnya ikon baru kebanggaan Jakarta International Stadium (JIS)," ucap Anies Baswedan.

"IYC 2021 merupakan bentuk pembinaan dan pendidikan atlet muda sepak bola Indonesia," sambung Anies Baswedan.

Anies mengatakan melalui IYC 2021 tersebut merupakan tanda keberhasilan Pemprov DKI Jakarta dan Pemprov Bali dalam mengendalikan Covid-19.

Selain itu, IYC 2021 juga bertujuan membangkitkan gairah perekonomian dan mendorong pariwisata di Jakarta dan Bali.

Baca Juga: Hoaks Dana Hibah Rp486 Juta untuk Yayasan Keluarga Ariza Patria, Wagub DKI Jakarta Beri 5 Poin Klarifikasi

"Turnamen ini sekaligus menandai keberhasilan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Provinsi Bali dalam penanganan Covid-19, dengan membangkitkan gairah perekonomian dan menunjang industri pariwisata di Bali dan DKI Jakarta," kata Anies Baswedan.

Selain itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut juga berharap semua pihak dari tim sepak bola dunia tersebut bisa menyebarluaskan keberhasilan Indonesia menangani Covid-19.

"Pemprov DKI Jakarta dan Pemprov Bali, meminta dan berharap agar seluruh pemain dan official dari klub raksasa dunia yang hadir, dapat memberikan testimoni dan menjadi penyambung informasi atas keberhasilan Indonesia dalam menangani Covid-19," ujar Anies Baswedan.

Gubernur DKI Jakarta tersebut juga mengatakan Jakarta International Stadium (JIS) merupakan persembahan Pemprov DKI Jakarta untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Sebulan Banjir di Sintang Kalbar, Roy Suryo: Warga Harus Pakai Kartu Indonesia Sabar

"JIS adalah persembahan dari Pemprov DKI kepada seluruh masyarakat Indonesia sebagai simbol baru kolaborasi, inklusivitas, keberlanjutan regenerasi urban dan kebangkitan ekonomi Kota Jakarta," ungkap Anies Baswedan.***

 

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x