PT Bio Farma Akan Dapat Suntikan Dana Rp2 Triliun dari Pemerintah

- 6 November 2020, 20:51 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19
Ilustrasi vaksin Covid-19 /Foto: Pixabay/Dimhou/

SEPUTARTANGSEL.COM - Dana sebesar Rp2 triliun akan disuntikkan kepada holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) farmasi PT Bio Farma (Persero) untuk pengadaan vaksin Covid-19.

Rencana penyuntikan dana muncul ketika Kementerian BUMN, Kementerian Keuangan, dan Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI melakukan kajian sehingga ditemukan adanya urgensi untuk menambahkan modal ke Bio Farma Group.

Demikian diungkapkan Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan Isa Rachmatawarta.

Baca Juga: Saatnya Bangkit, Mulai dari Wisata Domestik yang Murah dan Aman Covid-19

Baca Juga: Donald Trump Sedang Asyik Pidato, Sejumlah Televisi AS Mendadak Menyetop, Kenapa?

"Waktu hari-hari terakhir diskusi di Banggar DPR RI muncul usulan untuk menambahkan PMN (Penyertaan Modal Negara) bagi Bio Farma Group," kata Isa dalam diskusi daring di Jakarta, Jumat, 6 November 2020.

Isa menuturkan suntikan dana tersebut akan dialokasikan dalam bentuk PMN dalam rangka pengadaan obat-obatan, vaksin Covid-19, dan pengembangan sarana prasarana kesehatan.

"Itu yang kita kaji. Kita sudah pertimbangkan dan sejauh ini positif, bahkan kita pertimbangkan untuk mempercepatnya," ungkap Isa.

Baca Juga: Pada Hari Pahlawan, Gatot Normantyo dan Susi Pudjiastuti Akan Dapat Bintang Mahaputera Oleh Jokowi

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x