Gubernur Sulawesi Selatan Apresiasi Pelaksanaan Pameran Sistem Kesenjataan TNI: Luar Biasa

- 1 Oktober 2022, 12:48 WIB
Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman saat menghadiri pameran kesenjataan TNI
Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman saat menghadiri pameran kesenjataan TNI /Instagram/@andisudirman.sulaiman/

Makassar merupakan wilayah yang digunakan sebagai sentra ekonomi utama Indonesia timur, selain itu juga sangat penting untuk kepentingan nasional.

Pada HUT ke-77 TNI kali ini, tidak dilihatkan parade dan peragaan manuver matra-matra TNI dan satuan-satuan TNI secara besar-besaran seperti tahun-tahun sebelumnya.

Upacara peringatan HUT ke-77 TNI secara nasional dipusatkan di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, pada 5 Oktober nanti dan pameran sistem kesenjataan TNI juga dilaksanakan di kawasan silang Monas.

Baca Juga: Effendi Simbolon Akhirnya Sampaikan Maaf Pada TNI atas Pernyataannya

Selain persenjataan perorangan, ada beragam kendaraan tempur TNI yang tengah dipamerkan di darat juga dipamerkan di lokasi ini.

Kendaraan perang dan sistem persenjataan yang dipamerkan di antaranya yakni, satu unit panser Anoa 6×6 dari Batalion Kavaleri 10/MG, dua unit kendaraan perintis PJD dari Batalion Infantri Raider 700/WYC, satu unit rudal MMS dari Batalion Arteleri Pertahanan Udara 16/Maleo.

Baca Juga: Effendi Simbolon Akan Adakan Jumpa Pers Usai Dikecam karena Pernyataanya Soal TNI

kemudian ada satu unit meriam Howitzer 178 105 mm dari Batalion Artileri Medan 6/TMR Divisi 3/Kostrad, kendaraan SOTM dari Perhubungan Kodam XIV/Hasanuddin, kendaraan dekontaminasi dari Batalion Zeni Tempur 8/SMG.

Selain itu juga ada kendaraan khusus Penjinak Bahan Peledak dari Batalion Zeni Tempur 8/SMG, kapal patroli keamanan laut Tanakeke, Langkai, dan sea raider dari TNI AL, kendaraan Oerlikon, kendaraan APC Turangga, kendaraan Hilux Gatling Gun dari TNI AU, peluru kendali LML dari Batalion Artilersi Pertahanan Udara 16/Maleo, kendaraan perintis Badak 6×6 dari Kompi Kavaleri 14/JJ Divisi 3 Kostrad, dan kendaraan perintis BTR dari Batalion Kavaleri/SMG.***

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini