Video Viral, Sepatu Lepas Solnya Saat Lomba Baris Berbaris Perayaan Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus

- 16 Agustus 2022, 09:53 WIB
Video Viral, peserta lomba baris berbaris tetap jalan meski sol sepatunya terlepas
Video Viral, peserta lomba baris berbaris tetap jalan meski sol sepatunya terlepas /tangkapan layar @uncle_tbob/

SEPUTARTANGSEL.COM- Peringati Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus disambut dengan berbagai lomba oleh masyarakat. 

Salah satu lomba yang digelar untuk pelajar adalah lomba gerak jalan atau lomba baris berbaris. 

Beredar video yang memperlihatkan lomba baris berbaris siswa Sekolah Menengah Atas atau SMA/SMK.  

Baca Juga: 15 Link Twibbon untuk Semarakan HUT RI ke-77 pada 17 Agustus 2022, Cocok untuk Diunggah ke Medsos

Dalam video tersebut seorang peserta terlihat alas sepatunya atau sol sepatunya terlepas saat lomba gerak jalan sedang berlangsung.

Meski begitu tak menyurutnya peserta tersebut tetap menjalankan tugasnya. Ia tak menghiraukan sepatu yang solnya terlepas. 

Video tersebut menimbulkan simpati para penonton dan netizen.

Netizen melihat sebagai semangat siswa dalam lomba meski dengan kondisi sol sepatu copot.  

Bahkan seorang aktivis sosial melalui akun Instagramnya @uncle_teebob mengungkapkan keinginannya untuk mengganti sepatu peserta tersebut.

"Semoga bisa segera ketemu adindaku ini bir Besok jadi petugas Upacara pake sepatu baru," ungkapnya pada Selasa, 16 Agustus 2022. 

"Semangat adik2 ku yg Besok akan menjadi petugas upacara 17 Agustus," ujarnya. 

Baca Juga: 17 Rekomendasi Lomba untuk Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus, Dijamin Bikin Ngakak

Kabarnya kejadian tersebut terjadi di Pulau Muna, Kampobalano, sebuah wilayah yang berada di Sulawesi Tenggara. 

Pengunggah tersebut berharap ada yang membantunya menghubungkan dengan peserta baris-berbaris dalam video tersebut. 

"Yg punya info bisa segera berkabar ya sahabat," harapnya. 

"KobArkan Semangat mu karena Indonesia butuh Generasi Muda yg ingin berubah bukan hanya rebAhan DIRGAHAYU INDONESIA NKRI HARGA MATI," semangatnya. ***

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x