Kenaikan Tarif Candi Borobudur Jadi Rp750 Ribu Ditangguhkan Pemerintah, Tapi

- 14 Juni 2022, 17:08 WIB
Candi Borobudur di Magelang Jawa Tengah, Pemerintah sepakat menangguhkan kenaikan tarif Candi tersebut
Candi Borobudur di Magelang Jawa Tengah, Pemerintah sepakat menangguhkan kenaikan tarif Candi tersebut /Pixabay/shaesheera/

"Tidak boleh pakai sepatu biasa karena itu mengikis batuan, jadi memang disediakan alas kaki khsus untuk naik ke atas," tegas Basuki.

Kebijakan pembatasan jumlah pengunjung ke Candi Borobudur dikatakan Basuki dilakukan untuk konservasi terhadap candi terbesar bagi umat Budha tersebut.

Baca Juga: Mantan Menag Tanggapi Harga Tiket Candi Borobudur Rp750 Ribu: Memberatkan Umat Buddha yang Akan Beribadat

Ditambahkan Basuki, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan juga pernah mencontohkan cara pelestarian terhadap bangunan objek pariwisata Borobudur ini dengan Mesir yang juga melarang pengunjung untuk naik sampai ke Piramida.

"Seperti Mesir tadi contohnya sudah dilarang sama sekali tidak boleh naik ke piramida. Pak Menko sudah pelajari juga, termasuk Machu Picchu," kata Basuki.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di Jendela Cianjur dengan judul: "Pasca Viral, Akhirnya Presiden Minta Tidak Menaikan Tarif Masuk ke Candi Borobudur, Tapi Ada Syaratnya!"

Sebelumnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sepakat menunda penerapan rencana kenaikan harga tiket naik ke area stupa Candi Borobudur.

"Kita 'postpone' (tunda) dulu. Tadi Pak Menteri (Luhut Binsar Pandjaitan) sudah menyampaikan, 'Pak Gub itu kita 'postpone' dulu, biar tidak terjadi cerita yang ke mana-mana," ujar Ganjar beberapa waktu lalu.***(Prasetyo/Jendela Cianjur)

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x