Koreksi Bintang Emon di Somasi Soal Ketua PSSI, Akun Komisi Wasit Tuai Kritik Netizen: Namanya Juga Komedi

- 31 Mei 2022, 09:37 WIB
Bintang Emon lontarkan sindiran tentang  birokrasi melalui stand up
Bintang Emon lontarkan sindiran tentang birokrasi melalui stand up /Foto: Instagram @bintangemon./

SEPUTARTANGSEL.COM- Komika Bintang Emon tuai koreksi dari akun Komisi Wasit saat tampil di Somasi Deddy Corbuzier yang tayang di Youtube pada Minggu, 29 Mei 2022.

Dalam salah satu materi komiknya, Bintang Emon melontarkan kritik mengenai pemilihan Ketua PSSI.

Dalam satu materinya Bintang Emon menyentil, kenapa Polisi bisa jadi ketua PSSI, dengan logika yang sama, harusnya Ismet Sofyan juga bisa jadi Kapolri. 

Baca Juga: Komika Bintang Emon Sindir Ketua PSSI dari Mantan Anggota Kepolisian: Sama-sama Suka 'Nendang'

Tak terima dengan kritikan Bintang Emon yang disampaikan dengan gaya satire, akun @MafiaWasit mengklarifikasinya. 

"Terkait vidio @bintangemon di Somasi, gua mau bantu jawab dan klarifikasi. Tapi bukan berarti gua bela pak @iriawan84 lho ya!" ungkapnya pada Senin, 30 Mei 2022. 

"Dalam statuta atau syarat Kongres, Calon Ketum PSSi ga wajib pernah jadi pemain bola sedangkan utk jadi Kapolri, harus jadi Polisi... Silakan dikoreksi," lanjutnya. 

Lebih lanjut admin akun Komisi Wasit juga menjelaskan bahwa syarat jadi Caketum itu cukup punya Visi - Misi, dan dipilih oleh voter dalam KLB.

"Beda jika Ketum PSSi mau jadi Calon Gubernur, syaratnya lebih SUsah," paparnya dengan memberikan contoh syarat menjadi calon. 

Baca Juga: Bintang Emon di Somasi Deddy Corbuzier, Ernest Prakasa Beri Pujian: Bisa Hidup Tenang, Tapi Tetap Lantang

Koreksi akun Komisi Wasit tersebut justru menuai kritikan Netizen. Pasalnya, menurut Netizen apa yang disampaikan Bintang Emon adalah komedi yang berupa sindiran satire. 

"Wow.. Selevel komisi wasit ga bisa mendapatkan point comedy bintang emon. Malah jelasin persyaratan," kata @arud83.

"Mba, namanya stand up comedy itu hampir rerata materinya dari keresahan si komika, jadi kalau itu materi yg dibawakan memang keresahannya bintang Emon gak masalah harusnya, dan Emon bermain aman dengan "sarkas"2nya sih," ujar @zosanjunior7.

"Gue dari awal tuh suka sm anak ini @bintangemon i mean, dia ganteng & bs aja pilih profesi lain yg 'aman' tapi dia milih utk jd komika dan mengkritik lewat cara dia sendiri No offend lha harusnya buat yg disindir Bintang Emon -- I Love ❤️ You," komentar @alieeffputra.

"Gw bukan penggemar bintang emon, tapi menurut gw gak ada yg perlu dipermasalahkan dgn isi materi lawakan dia. Lanjutkan mon, jalan lu udah benar," dukung @kresszy.

Baca Juga: Bintang Emon di Somasi Deddy Corbuzier, Kiki Saputri: Materi Secerdas Itu Hanya Dapat Respon Senyum Nyari Aman

"Yang dikritik Bintang Emon justru Statuta dan Aturan dalam Kongres-nya itu. Logika peserta Kongresnya pada ga bener! Wkwk," koreksi @bondanpahme.

"Lu abis di suspend langsung serius amat min, namanya juga jokes. Lu kira bintang emon setolol itu gatau syarat jd Kapolri itu anggota polri?" komentar @ashimkhair.

"Ribet banget xianjing, namanya juga komedi. titik beratnya itu di "kenapa yg menjabat ketum PSSI bukan yg berkompeten dibidangnya". nah perihal "pemain bola kenapa gak bisa jadi kapolri" itu kan punchline-nya. orang goblok juga tau kalo yg bisa jdi kapolri ya cuman anggota polri," ujar @angginovita93.

"Kirain akun ini ngga saklek. Mas tak kandani, ra urusan kon iso jowo ta gak. Wong lagi ngejokes kok dianggep serius, sampe dibuka ke undang2 dsb. Wong2 yo ngerti ra smbarangan wong iso dadi Kapolri. Hadeuh," kata @maulana_abdill.

Baca Juga: Bintang Emon Tertawakan Sabrina yang Ancam Laporkan Safa karena KPop Idola Diledek

"Utk mba nya, ini Bintang Emon menggunakan "MAJAS SIMILE/PERUMPAMAAN" ya kali mba nonton dan gak paham maksud dia buat statemen tsb. Aduh" jangan lansung telan Bulat" mba kek tahu bulat, maknai dan pikir arah kalimat yg Bintang Emon maksud. Jangan TULUL," ujar @LiliLul96.***

 

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x