Tender Gorden Rumah Dinas DPR RI Dimenangkan Perusahaan IT, Gus Umar: Ayo KPK, Jangan Kebanyakan Tidur

- 10 Mei 2022, 09:40 WIB
Gus Umar sentil KPK soal pemenang tender gorden DPR RI
Gus Umar sentil KPK soal pemenang tender gorden DPR RI /Foto: Instagram/ @umarhasibuan75/

SEPUTARTANGSEL.COM- Tokoh Nahdlatul Ulama atau NU Gus Umar Hasibuan memberikan reaksinya terhadap kejanggalan pemenang tender gorden rumah dinas DPR RI. 

Tender gorden senilai Rp43,5 miliar dimenangkan oleh sebuah perusahaan IT, PT Bertiga Mitra Solusi beralamat di Green Lake City, Tangerang, Banten. 

Menanggapi pemenang dan harga tender, Gus Umar mengingatkan agar KPK segera bertindak. 

Melalui twitter Umar Hasibuan @UmarHasibuan mengatakan agar KPK tak kebanyakan tidur. 

Baca Juga: Gerindra Akan Surati Jokowi Tuk Bebaskan Habib Rizieq, Henry Subiakto: untuk Ambil Hati Pendukung Prabowo

"Ayo @KPK_RI jgn kebanyakan tidur. Masa’ perusahaan IT pemenang tender horden DPR," kritik Gus Umar. 

Sebelumnya tersiar bahwa pemenang proyek tender penggantian gorden rumah dinas DPR RI terdapat kejanggalan. 

Selain jenis perusahaan yang tak terkait dengan interior, harga yang dimenangkan menjadi pertanyaan besar. 

Perusahaan IT pemenang tender tersebut adalah PT Bertiga Mitra Solusi. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x