Hari Keadilan Sosial Sedunia, Kemensos Telah Salurkan Alat Bantu Disabilitas Senilai Rp59 Miliar

- 20 Februari 2022, 21:29 WIB
Hari Keadilan Sosial Sedunia, Kemensos Telah Salurkan Alat Bantu Disabilitas Senilai Rp59 Miliar
Hari Keadilan Sosial Sedunia, Kemensos Telah Salurkan Alat Bantu Disabilitas Senilai Rp59 Miliar /Foto: Instagram/ Kemensosri/

SEPUTARTANGSEL.COM - Hari ini, tanggal 20 Februari 2022 adalah peringatan Hari Keadilan Sosial Sedunia 2022.

Kementrian Sosial (Kemensos) RI berupa memenuhi hak keadilan sosial masyarakat Indonesia.

Sejalan dengan itu, dalam upaya pemenuhan hak warga negara yang disabilitas, Kemensos telah memberikan alat bantu disabilitas.

Baca Juga: Minyak Jadi Trending di Twitter, Netizen: Kami Lebih Takut Nggak Kebagian Minyak Goreng daripada Kena Omicron

"Kemensos telah memberikan bantuan alat bantu senilai Rp59.483.151.992," demikian dirilis Kemensos dalam laman instagram @kemensosri, dikutip SeputarTangsel.Com pada Minggu 20 Februari 2022.

Alat bantu disabilitas itu totalnya berjumlah 6.581 unit. Kemudian, rincian alat bantu tersebut terdiri atas: kursi roda elektrik 757 unit, motor niaga roda tiga 354 unit, tongkat adaptif 5420 unit dan sensor air Disabilitas netra 50 unit.

Bantuan alat Disabilitas tersebut diberikan ke beberapa wilayah di Indonesia.

Baca Juga: Viral Bocah Dianiaya Hingga Dibanting saat Bersihkan Toilet Masjid di Makassar, Alvin Lie: Sungguh Biadab

Keadilan sosial dalam kehidupan sehari-hari salah satunya tersedianya aksesibilitas yang semakin luas untuk penyandang disabilitas. Sehingga para penyandang disabilitas dapat hidup lebih mandiri.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x