Gubernur Jawa Timur Tanggapi Tukang Bakso yang Diduga Pura-pura Jatuh dan Pingsan: Carilah Rezeki yang Halal

- 4 Februari 2022, 17:58 WIB
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menanggapi video viral tukang bakso yang terekam CCTV diduga pura-pura terjatuh dan pingsan
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menanggapi video viral tukang bakso yang terekam CCTV diduga pura-pura terjatuh dan pingsan /Instagram/@khofifah.ip/

SEPUTARTANGSEL.COM - Video viral tukang bakso yang diduga pura-pura terjatuh dan pingsan untuk mendapatkan simpati dan bantuan warga sekitar mendapat tanggapan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Khofifah Indar Parawansa mengunggah video rekaman CCTV merekam tukang bakso yang tiba-tiba terjatuh dan pingsan dan diketahui berada di Salatiga, Jawa Tengah.

Tukang bakso tersebut diduga hanya pura-pura terjatuh dan pingsan agar mendapatkan simpati dan bantuan ganti rugi dari warga sekitar yang menolong.

Baca Juga: Jawa Timur Jadi Provinsi Paling Bahagia di Pulau Jawa Tahun 2021, Khofifah: Optimis Jatim Bangkit!

Melihat kejadian tersebut, Khofifah lalu memberi pesan di akun Instagramnya kepada seluruh masyarakat agar mencari rezeki yang halal dengan cara yang baik.

"Carilah rezeki yang halal dengan cara-cara yang baik," tulis Khofifah dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Instagram @khofifah.ip pada Jumat, 4 Januari 2022.

Mantan Menteri Sosial itu juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak meniru aksi dari video tersebut.

Baca Juga: Khofifah Indar Parawansa Tetap Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

"Bukan rezeki yang banyak dengan cara yang tidak baik. Video diatas bukan untuk dicontoh. Salam Jumat Berkah," sambungnya.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x