Sandiaga Uno Apresiasi dan Nobar Film 'Kukira Kau Rumah', Prilly Latuconsina: Mengangkat Isu Kesehatan Mental

- 2 Februari 2022, 06:50 WIB
Sandiaga Uno apresiasi Prilly Latuconsina yang merilis film'Kukira Kau Rumah'
Sandiaga Uno apresiasi Prilly Latuconsina yang merilis film'Kukira Kau Rumah' /Foto: Tangkap layar Instagram / @sandiuno/

SEPUTARTANGSEL.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mendapat kesempatan nonton bareng (nobar) film 'Kukira Kau Rumah'.

Setelah menonton, Sandiaga Uno memberikan support dan apresiasi terhadap Prilly Latuconsina yang merilis film 'Kukira Kau Rumah' sebagai produser dan pemeran utama.

Sandiaga Uno memberikan support dan apresiasi tersebut atas nama pemerintah Indonesia.

Baca Juga: Mantan Bos Inter Milan Erick Thohir Puji Prilly Latuconsina yang Resmi Jadi Pemilik Klub Persikota

Hal itu dikarenakan Sandiaga Uno juga aktif dalam Gerakan Kreatif Nasional (GeKrafs), yaitu sebuah organisasi komunitas dalam bidang pengembangan ekosistem ekonomi kreatif di Indonesia.

Hal itu disampaikan oleh Sandiaga Uno dalam unggahan video di akun Instagram miliknya pada Selasa, 1 Februari 2022.

"Kita support dari kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif atas nama pemerintah, karena aku ini aktif di GeKrafs, dan di GeKrafs ini menggabungkan 17 sub-sektor ekonomi kreatif," kata Sandiaga Uno yang dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Instagram @sandiuno pada Rabu, 2 Februari 2022.

PBaca Juga: Prilly Latuconsina Umumkan Status Pemilik Persikota, Abas Sunarya: Jangan Terlalu Over Acting Nanti Kualat

Sandiaga Uno juga berharap industri film Indonesia mampu menyumbang lapangan kerja untuk sektor ekonomi kreatif.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x