Lelang Tender Pembangunan Lintasan Formula E Gagal, Jubir PSI: Tinggal Empat Bulan, Kenapa Gagal Tender?

- 25 Januari 2022, 11:29 WIB
Tender pembuatan jalan e-procurement PT Jakpro
Tender pembuatan jalan e-procurement PT Jakpro /Tangkapan layar twitter @sigitwid/

SEPUTARTANGSEL.COM- Lelang tender pembangunan lintasan balap Formula E di Ancol, Jakarta Utara dikabarkan gagal. 

Hal itu diungkap Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sigit Widodo. 

Sigit Widodo juga mengunggah tangkapan layar pengumuman di situs e-procurement PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

Dalam tangkapan layar tersebut disebutkan, 

"Jasa Rancang Bangun Proyek Pembangunan Lintasan Balap Formula E (GAGAL)".

Baca Juga: Putri Nurul Arifin, Maura Magnalia Meninggal Dunia di Usia 27 Tahun

Sigit Widodo melalui akun twitternya @sigitwid dalam cuitannya mempertanyakan alasan pembangunan lintasan Formula E gagal tender. 

Ia juga mengingatkan bahwa gelaran Formula E tinggal empat bulan lagi sesuai jadwal. 

"Kenapa pembangunan lintasan Formula E gagal tender, Pak
@aniesbaswedan? Bukankah kegiatannya tinggal empat bulan lagi?" tanya melalui twitter pada Selasa, 25 Januari 2022. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x