Banjir Rendam Sebagian Wilayah Jayapura, Wakil Ketua MPR: Kita Sangat Prihatin dan Berduka

- 7 Januari 2022, 08:00 WIB
Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid menyampaikan rasa prihatinnya soal banjir di Jayapura.
Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid menyampaikan rasa prihatinnya soal banjir di Jayapura. /Foto: Seputar Tangsel/Sugih Hartanto/

SEPUTARTANGSEL.COM - Sejumlah kawasan di Kota Jayapura dilaporkan dilanda banjir dan longsor usai diguyur hujan sejak Kamis, 6 Januari 2022.

Wali Kota Jayapura Benhur Tomi Mano membenarkan mengenai kabar banjir dan longsor di sejumlah kawasan di Kota Jayapura pada Jumat, 7 Januari 2022.

Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid menyampaikan rasa prihatin dan duka citanya atas bencana alam yang menimpa Kota Jayapura tersebut.

Baca Juga: Banjir Rendam Rumah di Cipacing, Jatinangor, Jawa Barat, Warga Selamatkan Diri ke Genteng Rumah

Hal tersebut disampaikan oleh Hidayat Nur Wahid melalui cuitan di akun Twitter @hnurwahid pada Jumat, 7 Januari 2022.

"Kita Sangat Prihatin&Berduka," tulis Hidayat Nur Wahid.

Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mengungkapkan banjir telah terjadi di beberapa daerah di Indonesia beberapa hari terakhir, seperti Aceh, Kalimatan Utara, dan Jayapura.

Dia berharap pemerintah dapat segera melaksanakan kewajibannya terhadap masyarakat yang menjadi korban bencana banjir yang terjadi di beberapa daerah di Indonesia.

Baca Juga: Area Loading Dock Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Terendam Banjir, Pengamat: Dirutnya Harus Dicopot

"Setelah Aceh, Kaltara, Kini Banjir Mengepung JayaPura(Papua). Semoga Pemerintah segera laksanakan kewajibannya thd Warga," ujarnya.

Lebih lanjut, politisi yang akrab disapa HNW itu mengajak masyarakat untuk membantu korban bencana banjir di Jayapura dan daerah lainnya semampunya.

Menurutnya, masyarakat bisa membantu dengan menyumbangkan uang, tenaga, doa, dan lain sebagainya yang bisa meringankan korban bencana.

"Dan kita bantu Saudara2 kita di Jayapura dllnya dg apa yg kita bisa;dana, tenaga, doa dlsbnya," ucapnya.

Baca Juga: Debit Air Meninggi Jadi Penyebab Banjir Terminal 3 Bandara Soetta

Di sisi lain, Kapolsek Jayapura AKP Yahya Rumra mengatakan pihaknya mendapatkan laporan sekira pukul 03.00 WIT ada sejumlah wilayah yang mengalami longsor dan terdapat warga yang tertimbun.

Berdasarkan laporan yang diterima, Yahya menyampaikan pihaknya masih melakukan pendataan, baik terhadap wilayah bencana maupun korban.

"Kami masih melakukan pendataan, termasuk mendata korban," ungkap Yahya, dikutip SeputarTangsel.Com dari Antara, Jumat, 7 Januari 2022.***

Editor: Asep Saripudin


Tags

Terkait

Terkini

x