Animal Defenders Indonesia Polisikan Oknum Sopir Angkot Bekasi yang Pukul Kucing Hingga Mati

- 17 Februari 2020, 10:10 WIB
Rekaman CCTV oknum sopir angkot Kota Bekasi memukul seekor kucing hingga mati.
Rekaman CCTV oknum sopir angkot Kota Bekasi memukul seekor kucing hingga mati. /- instagram @lalaqiyy

Baca Juga: Gara-gara Celotehan Pramono Anung, Twitter Ramai Tagar #JokowiTakutKediri

Kucing malang itu pun sempat terlihat meronta-ronta dan akhirnya mati.

Menurut Doni, kekejaman terhadap kucing ini tidak bisa dimaafkan dan pelakunya pun harus diberikan sanksi dengan tujuan untuk memberikan efek jera kepada siapapun yang menyakiti binatang.

"Informasinya, RH saat ini melarikan diri setelah membunuh kucing tidak bersalah tersebut. Langkah melaporkan pelaku ini agar tidak ada lagi oknum yang seenaknya menyakiti satwa apalagi sampai membunuhnya," tegas Doni.

Sementara itu, aktivitas Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga (PPSC) Kabupaten Sukabumi Budiharto mengatakan, setiap hewan mempunyai hak hidup dan sejahtera, sehingga keberadaannya harus dijaga apalagi satwa terancam punah yang harus dilindungi keberadaannya.

Baca Juga: Turnamen eSports PUBG Mobile Level Pro Dunia Segera Dimulai

Pihaknya juga merasa geram dengan para pelaku penyiksa binatang seperti kasus di Bekasi ini.

"Kami berharap pelakunya bisa tertangkap untuk diberikan hukuman yang setimpal," tegas Budiharto.(*)

 

Artikel ini bersumber dari Pikiran-rakyat.com dengan judul "Usai Memukul Seekor Kucing hingga Mati, Oknum Sopir Angkot di Bekasi Dilaporkan ke Polisi"

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkini

x